yang terlibat  dalam menyelesaikan permasalahan yang terkait dengan KBM adalah?
- Kepala sekolah, sebagai pemimpin yang bertanggung jawab dalam menentukan dinamika sekolah menuju gerbang kesuksesan dan kemajuan disegala bidang kehidupan
- Waka Kesiswaan, sebagai penagarah dan pengendali dalam rangka menegakkan disiplin dan tata tertib sekolah
- Waka kurikulum, bertugas membantu kepala sekolah dalam menyusun program perencanaan program pembelajaran
- Guru, bertugas mengajar, mendidik, melatih keterampilan, sebagai motivator, sebagai demonstrator, sebagai pengelola kelas
- Komite, melakukan kerjasama dengan masyarakat dan pemerintah berkenaan dengan penyelenggaraan kegiatan pembelajaran yang bermutu
- Orang tua, memperhatikan dan mendukung segala kegiatan positif anak dalam pembelajaran
 Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini?
- Sumber daya manusia, pada dasarrnya adalah mengelola unsur manusia dengan segenap potensi yang dimiliki seefektif dan seefisien mungkin guna mencapai tujuan pendidikanÂ
- Visi, Misi sekolah
- Sarana dan prasarana unuk kegiatan pembelajaran
- Keuangan sekolah
- Kurikulum sekolah
- Program kerja sekolah
- Kualitas guru
- Kualitas pelajar
- Kepemimpinan
- Lingkungan sekolah
Bagaimana Refleksi Hasil dan dampak?
Dampak dari guru yang sudah berani keluar dari zona nyaman, berani menggunakan model pembelajaran (PBL), menggunakan pendekatan saintifik dan diintegrasikan dengan pembelajaran TPACK menunjukkan bahwa pelajar lebih mudah dalam memahami materi pelajaran. Hal tersebut terlihat dari:
Data angket
Data yang didapat melalui angket yang dibagikan ke pelajar. Data yang didapat kemudian diolah dengan menggunakan skala linkert, dan hasilnya menunjukkan 87% pelajar sangat menyukai pembelajaran yang dilaksanakan.
Sikap
Sikap pelajar ketika mengikuti kegiatan belajar mengajar sangat antusias, hal ini terlihat dari bagaimana pelajar aktif dan fokus dalam berkegiatan.
Lembar Evaluasi
Dari 20 pelajar, nilai tertinggi adalah 95 dan terendah adalah 80. Dari nilai yang didapat dapat disimpulkan bahwa pelajar sudah memahami materi yang disampaikan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H