Mohon tunggu...
Raditya Anugrah
Raditya Anugrah Mohon Tunggu... Pramusaji - Introvert

Pria Introvert biasa yang selalu numpang lewat dimana pun berada

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

7 Fakta Menarik Seputar Kota Osaka, Kota Perekonomian Terbesar di Jepang

9 Februari 2023   01:50 Diperbarui: 9 Februari 2023   02:02 2220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kastil bersejarah di Jepang | Sumber: pxhere/Canon PowerShot G12

Jepang merupakan salah satu negara kepulauan yang terbagi menjadi beberapa wilayah, sebut saja ada Kyuushuu, Shikoku, Honshuu, dan Hokkaido. Selain memiliki pulau-pulau besar, Jepang juga mempunyai beberapa kota besar dan terkenal.

Ada Tokyo, Yokohama, Nagoya, Kobe, Fukuoka, Osaka, dan Sapporo. Semua kota tersebut memiliki keunikan dan keistimewaan nya masing-masing, tidak terkecuali Osaka.

Osaka merupakan kota di Jepang yang dekat dengan Kyoto. Kota ini terkenal akan kebudayaan, destinasi wisata, dan sejarah.

Di samping itu, masih ada beberapa lagi fakta menarik yang ada di kota Osaka. Silahkan disimak fakta menarik nya di bawah ini!

1. Osaka Menjadi Kota Terbesar Ketiga di Jepang

ilustrasi suasana kota Osaka | Sumber: Artforia
ilustrasi suasana kota Osaka | Sumber: Artforia
Osaka merupakan kota terbesar ketiga di Jepang setelah Tokyo dan Yokohama. Jumlah penduduk di kota Osaka diperkirakan sekitar 2,70 Juta jiwa.

Kota Osaka merupakan kota Metropolis yang menjadi pusat destinasi wisata dan para pengusaha melakukan perdagangan. Hal ini juga yang menjadikan Osaka menjadi salah satu kota terpadat di Jepang.

2. Kastil Osaka menjadi Warisan Bersejarah di Jepang

Kastil bersejarah di Jepang | Sumber: pxhere/Canon PowerShot G12
Kastil bersejarah di Jepang | Sumber: pxhere/Canon PowerShot G12

Kota Osaka memiliki ikon khas sendiri, yaitu Kastil Osaka. Ini merupakan sebuah kastil bersejarah yang dilindungi oleh pemerintah Jepang.

Kastil yang menjadi aset peninggalan budaya ini memiliki bentuk menjulang tinggi yang menjadi simbol kota Osaka itu sendiri.

3. Memiliki Akuarium Terbesar di Dunia

Osaka Aquarium Kaiyukan | Sumber: befreetour/NishimiyaHiroshi
Osaka Aquarium Kaiyukan | Sumber: befreetour/NishimiyaHiroshi

Kita pasti tau yang namanya SeaWorld, kan? Ya, itu merupakan salah satu destinasi wisata di Ancol yang memperlihatkan koleksi ikan dan keindahan bawah laut dalam akuarium raksasa.

Tapi, ternyata di Osaka juga punya SeaWorld yang bernama Osaka Aquarium Kaiyukan. Ini merupakan salah satu akuarium terbesar di dunia, karena memiliki koleksi sekitar 29.000 ikan dan memiliki kurang lebih 470 spesies.

4. Bianglala Tertinggi di Dunia Ada di Osaka

Bianglala di Osaka | Sumber: Sightseeing Express
Bianglala di Osaka | Sumber: Sightseeing Express

Selain memiliki Akuarium terbesar di dunia, Osaka juga memiliki wahana bianglala tertinggi di dunia, nama Bianglala ini adalah Tempozan Giant Ferris Wheel. Bianglala yang mulai diresmikan tahun 1997 ini memiliki tinggi 1.125 Meter dengan diameter 100 Meter.

Bianglala ini dihiasi dengan lampu warna-warni yang bisa menyala berganti-ganti untuk memprediksi cuaca, lampu jingga menunjukkan esok hari yang cerah, lampu hijau menandakan esok hari yang berawan, dan lampu biru memprediksi akan turun hujan besok. Uniknya lagi, lokasi bianglala ini cukup dekat dengan lokasi Osaka Aquarium Kaiyukan.

Jadi, pengunjung dapat menikmati dua destinasi wisata dalam satu lokasi yang sama.

5. Kota Pusat Perekonomian Terbesar di Jepang

Dotonbori | Sumber: tripjepang.co.id
Dotonbori | Sumber: tripjepang.co.id

Osaka terkenal sebagai kota perekonomian terbesar di Jepang. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya pusat hiburan dan pembelajaan, contohnya di Dotonbori.

Dotonbori menjadi pusat hiburan dan perdagangan terbesar di Jepang, di sini terdapat restoran, toko suvenir, mall, dan tidak ketinggalan banyak penyedia kuliner pinggir jalan di sini. Daya tarik Dotonbori ada pada malam hari, dimana sepanjang jalan akan terlihat gemerlap dengan lampu.

Jadi, malam hari menjadi waktu paling ramai di Dotonbori. Oh iya, tidak ketinggalan, Dotonbori juga mempunyai kuliner yang sudah terkenal khas daerah tersebut, yaitu Takoyaki.

6. Kuil Budha Tertua di Jepang Ada di Osaka

Shitenno-ji Temple | Sumber: FUN! JAPAN
Shitenno-ji Temple | Sumber: FUN! JAPAN

Kuil Shitenno-ji merupakan kuil Budha tertua di Jepang. Kuil ini dibangun 1400 tahun yang lalu oleh Pangeran Shotoku, lebih tepatnya tahun 593 silam.

Kuil ini dikatakan menjadi kuil Budha pertama sekaligus tertua di Jepang.

7. Universal Studios Japan Menjadi Salah Satu Taman Bermain yang Paling Banyak Dikunjungi dari Seluruh Dunia

Universal Studios Japan | Sumber: iStock.com/ymgerman
Universal Studios Japan | Sumber: iStock.com/ymgerman

Taman bermain terbesar di dunia juga buka di Jepang, tepatnya di Osaka yang bernama Universal Studios Japan. Ini merupakan taman bermain pertama di Jepang yang dibuka pada 2001 silam.

Sama seperti Universal Studios lain, di taman bermain ini juga terdapat berbagai macam wahana dan spot bermain yang seru. Taman bermain ini menjadi salah satu taman bermain yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan dari seluruh dunia.

Apalagi semenjak dibukanya arena Super Nintendo World pada 2021 kemarin membuat pengunjung semakin banyak dan ramai yang datang.

Osaka memang menjadi salah satu kota terpadat di Jepang, hal itu disebabkan kota ini menjadi pusat perputaran ekonomi di Jepang. Ditambah lagi, kota ini mempunyai banyak destinasi wisata dan taman bermain yang seru.

Gimana? Apa tertarik untuk liburan ke Osaka?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun