Untuk masalah biaya, jenis kenari ini juga tidak terlalu tinggi seperti jenis kenari di atas, karena harganya hanya berkisar antara Rp.500.000 hingga Rp.1.300.000 saja. Gimana tertarik membeli untuk harga segitu?
4. Burung Kenari Merah
Nah, ini salah satu jenis kenari yang unik juga menurut saya. Karena warna nya yang berbeda dengan jenis kenari lain, yaitu karena bulunya berwarna merah. Kadang ada perpaduan antara warna merah, hitam, atau kuning, jadi terlihat lebih menawan di pandangan para kolektor burung.
Dibandingkan dengan jenis kenari lain di atas, jenis kenari satu ini lah yang memiliki harga paling terjangkau. Untuk urusan biaya, jenis satu ini hanya dihargai kisaran Rp.100.000 hingga Rp.450.000 saja, jadi tidak perlu mengeluarkan uang banyak untuk memiliki jenis satu ini.
Bagi sebagian kolektor burung, harga tinggi tidak jadi persoalan, asalkan mendapatkan burung yang indah dan kicauannya yang merdu, itu saja sudah menjadi kepuasan tersendiri bagi sebagian penggemar nya. Jadi, kalian ingin atau mungkin sudah punya jenis kenari yang mana nih?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H