Lalu  mengunjungi jembatan Kuwanoki, jembatan Miyazawa yang dimana jembatan ini melengkung ke bawah, dan terakhir mengunjungi jembatan Inukaeri.
Total ada 7 jembatan yang dikunjungi oleh Rin dan Aya.
Di sisi lain, Nadeshiko tiba di stasiun Senzu, karena hanya memakan roti lapis saat pergi, dia membeli nasi kari bendungan sambil menunggu kereta berikutnya.
Nasi kari bendungan di Senzu tampak mirip dengan yang ada di bendungan Nagashima yang ada di hulu. Untuk Udang gorengnya mewakili jembatan gantung yang menyebrangi kedua sisi bendungan. Sementara telur rebus di atas kari mewkili Stasiun Okuoikojo. Bagian menarik saat memakan kari nasi bendungan ini adalah bisa membuka kuah kari seperti pintu bendungan.
Setelah memakan nasi kari bendungan, selanjutnya Nadeshiko mencicipi es krim teh kawane. Setelah mencicipi makanan khas stasiun Senzu, Nadeshiko pun berangkat menuju stasiun Okuoikojo untuk bertemu Rin dan Aya, Yuru Camp season 3 episode 3 pun berakhir disini. Sedikit plot twist disini juga diperkenalkan karakter baru yang akan hadir di episode 4 nanti.
Demikian rekap Yuru Camp Season 3 episode 3.***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H