Pergumulan Seorang Penulis
Seringkali, struggle penulis (apalagi yang masih pemula) ialah kesulitan untuk memvariasi kata. Lalu merasa kurang puas dengan karya sendiri.
"Kata ini lagi, kata ini lagi. Pembaca bakal bosan nggak, ya?"
Tak jarang juga masih suka keliru dalam penggunaan ejaan yang benar dan kata baku. Coba, mari ikuti tes di bawah ini :
Amandemen atau Amandemen?
Balsam atau Balsem?
Budget atau Bujet?
Kita lihat jawabannya nanti ya!
Aplikasi dan Situs Bermanfaat yang Wajib Diketahui Seorang Penulis
1. KBBI V
Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi V resmi milik Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementrian Kebudayaan dan Pendidikan Republik Indonesia.
Kesalahan dan keraguan penulisan kata yang biasanya menjadi dilema para penulis bisa diobati dengan aplikasi ini!Â
Kalau masih terkendala ruang memori, KBBI terbaru juga dapat diakses melalui :Â https://kbbi.kemdikbud.go.id/
2. Tesaurus Indonesia
Fungsi aplikasi ini ialah memvariasi pilihan kata yang akan kita gunakan.
Saya pernah membaca satu cerita di Wattpad, sebut saja judulnya Zeus. Alurnya menarik, bikin saya ketagihan. Tapi yang membuat saya merasa "ganjal" ialah penggunaan kata "ucap"Â yang terlalu sering digunakan. Contoh :
"Kita sudahi dulu pertikaian ini. Mari menjaga jarak sampai ketegangan berkurang. Saya tidak mau rakyat ikut gelisah dan keharmonisan Kampung Bludru terancam," ucap Pak Binar, selaku ketua adat di Kampung Bludru.
"Alaaah! Bilang saja kalau kamu mau lari dari tanggung jawab! Omongmu saja yang besar, tapi tindakan macam balon, isinya angin!" Ucap Lik Lenong.
Merasa ganjil, tidak?
Tesaurus menyajikan macam pilihan kata selain ucap, lho! Seperti tutur, sahut, lisan, balas, lafal, suara, dll.
3. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia
Aplikasi ini wajib dimiliki agar tidak keliru menulis dimana lagi, padahal yang jelas-jelas benar adalah di mana, karena mengacu pada suatu letak/tempat.
Pertanyaan seperti jabatan yang diikuti nama orang itu pakai huruf kapital atau tidak, juga akan terjawab dengan aplikasi ini.
4. Lektur.id
Fungsinya sama dengan Tesaurus Indonesia, agar penggunaan kata bervariasi dan tidak monoton.
Web ini dapat diakses melalui :Â https://lektur.id/pencari-sinonim/
Selain sinonim, web ini juga sangat membantu untuk mencari antonim, arti suatu kata yang asing bagimu, dan untuk mengecek typo.
Nah, apakah kamu sudah punya aplikasi-aplikasi di atas? Kalau belum, pertimbangkan lagi manfaat-manfaat yang ditawarkan untuk mengunduh ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H