Modifikasi mobil memang banyak peminatnya, tetapi juga masih banyak yang belum tau tentang konsepnya dan varian-varian modifikasi. Dan juga masih banyak yang bingung untuk memulai modif dari bagian mana.
Modifikasi lebih banyak peminatnya untuk para remaja-remaja yang hobby dengan otomotif. Dari modifikasi juga muncul kreativitas yang baru untuk modifikasi.
Dibawah ini ada beberapa penjelasan tentang konsep-konsep modifikasi dan alirannya.
1. STREET RACING
Aliran street racing paling banyak peminatnya untuk kaum remaja yang suka dengan performa mobilnya. Modifikasi ini lebih ke mesin agar performa lari nya lebih cepat dari aslinya, yang biasa digunakan untuk drag race. Street racing juga tetap nyaman untuk digunakan sehari-hari.
2. STANCE WITH AIR SUSPENSION
Konsep stance lebih fokus kepada kaki-kaki mobil seperti per,shock,velg, dan ban.
Walaupun di modif hingga sangat ceper, tetapi konsep ini masih aman untuk sehari-sehari.
3. CAMBER
Konsep camber juga hampir sama dengan stance, dan juga tetap fokus kelada bagian kaki-kaki mobil. Tetapi camber lebih extrem karena di desain dengan ban yang lebih miring dan keluar dari fendernya.
4. JDM
Modifikasi JDM adalah ciri khas dari jepang, dengan mengutamakan modifikasi eksterior dan body yang warnanya mencolok, dan dengan desain racing.
5. Modifikasi Audio
Untuk audio memang agar kenyamanan untuk berkendara, tetapi memodif audio untuk full bagasi mobil butuh perawatan extra juga, karena dibagian bagasi belakang mobil dipenuhi dengan audio-audio. Untuk aliran ini tidak terlalu fokus pada eksterior, karena ini hanya berfokus kepada audionya saja.
Ingin modifikasi mobil kalian harus tau konsep dan aliran modifnya, jangan sampai asal-asalan untuk modif karena agar tidak mengecewakan kita juga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H