Mohon tunggu...
R ANGGOROWIJAYANTO
R ANGGOROWIJAYANTO Mohon Tunggu... Guru - Guru Tetap Yayasan di SMP Santo Borromeus Purbalingga

Saya adalah seorang Guru Swasta yang menyukai dunia tulis menulis dan tertarik dengan dunia pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Berucap Lebih Mudah

8 November 2024   14:39 Diperbarui: 8 November 2024   15:31 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Berucap serasa lebih mudah

Daripada bertindak

Tidak perlu berpikir cara menepati

Yang penting sanggup menarik simpati

Berucap serasa lebih mudah

Daripada berpikir

Tidak perlu rumus komplek matematis

Yang penting terus berucap manis

Berucap serasa lebih mudah

Daripada berlogika

Tidak perlu berdebat hebat

Yang penting bisa bergaya

Berucap serasa lebih mudah

Daripada menawarkan idealisme

Tidak perlu peduli pada orang menderita

Yang penting mendapatkan tahta

Ternyata berucap adalah senjata ampuh

Untuk membuat pikiran lumpuh

Dan akhirnya tahta pun dapat direngkuh

Tanpa khawatir akan tagihan berpuluh - puluh

Yang siyap merongrong sikap angkuh

Saat demokrasi mulai melepuh

Semua menjadi patuh

Sampai tidak punya lagi keluh

Yang penting terpengaruh

Salam Sehat.....!!!!

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun