Mohon tunggu...
Qurratu Ainii Apriliaa
Qurratu Ainii Apriliaa Mohon Tunggu... Lainnya - Siswa

Hobiku membaca cerita fiksi, klo non fiksi kurang suka

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Benarkah Gado-Gado Termasuk Makanan Fungsional?

7 Maret 2023   08:49 Diperbarui: 7 Maret 2023   08:54 751
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 Apa itu makanan fungsional? Makanan fungsional adalah makanan yang di dalamnya terdapat komposisi satu atau lebih senyawa untuk menyehatkan tubuh atau makanan ini bermanfaat bagi tubuh manusia.

Gado-gado merupakan salah satu makanan khas Betawi yang masih banyak disantap oleh masyarakat. Masakan ini sering disamakan dengan salad Indonesia karena merupakan campuran sayuran dan bumbu kacang. "Salad Indonesia."

Menurut saya gado-gado termasuk kedalam makanan fungsional alasan karena makanan ini adalah makanan yang sehat, yang berarti makanan yang berperan penting dalam tubuh kita seperti sebagai sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral, yang dimuat dalam wadah/hidangan.

Lantas apa hubungannya gado-gado sebagai makanan sehat dengan makanan fungsional? Ini karena makanan sehat adalah makanan utuh dan sumber mikro dan makronutrien. Karena itu, komposisi makanan di atas piring tentu saja beragam. Oleh karena itu, selain fungsi utamanya sebagai sumber/penyedia zat gizi atau biasa disebut dengan pangan fungsional, berbagai komponen bahan pangan tertentu dapat memiliki fungsi lain yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Inilah mengapa gado gado termasuk dalam pangan fungsional, karena gado gado sendiri memiliki bahan makanan yang beragam.

Namun untuk memperkuat pendapat saya bahwa gado-gado termasuk makanan fungsional, saya akan memberi tahu beberapa komposisi yang ada pada gado-gado, komposisi gado-gado sangat beragam diantaranya sebagai berikut:

  • Tempe dan Tahu

Tempe dan Tahu terbuat dari kacang kedelai, kacang kedelai sangat bermanfaat bagi tubuh kita seperti, Menjaga kekuatan dan kesehatan tulang karena Kacang kedelai merupakan salah satu sumber kalsium, protein, dan antioksidan isoflavon yang baik. Selain itu kacang kedelai memiliki banyak vitamin, protein, phytic acid, dan saponin.

  • Telur

Mengandung kolin yang merupakan nutrisi penting untuk perkembangan otak, penting bagi wanita hamil dan menyusui karna mempengaruhi perkembangan otak janin yang sehat.

  • Tauge

Toge mengandung vitamin C, folat, protein, dan antioksidan yang berperan penting dalam menjaga imunitas tubuh tetap kuat. Pasalnya, beragam nutrisi dan antioksidan tersebut dapat mendukung produksi sel darah putih dan zat antibodi yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari infeksi.

  • Kacang Panjang

Sebagai sumber protein yang baik, kacang panjang memiliki kandungan vitamin A, thiamin, riboflavin, besi, fosfor, kalium, vitamin C, folat, magnesium dan mangan.

Masih banyak sayuran yang terdapat dalam gado-gado, gado gado di campuri oleh bumbu kacang. Bumbu kacang ini terdiri dari kacang tanah, bawang merah, bawang putih, asam jawa, gula merah, dan cabe rawit. Dalam bumbu kacang ini tentu saja mempunyai manfaat untuk Kesehatan tubuh seperti, menurunkan kolesterol, menjaga Kesehatan jantung, membantu mengontrol gula darah, mencegah penyakit bantu empedu dan juga menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke.

Jadi itu dia alasan mengapa gado-gado disebut makanan fungsional selain menyehatkan tubuh gado-gado juga di temukan. Makanan ini terdapat di berbagai daerah, sudah banyak yang menjual gado-gado dari pedagang kaki lima hingga di restoran. Makanan ini sudah lama di kenal di kalangan internasional atau sudah di kenal di beberapa negara.  orang asing menyebutkan gado-gado sebagai "Indonesian Salad."

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun