Mohon tunggu...
Qomaruddin
Qomaruddin Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Menulis kata, merangkai aksi, dan menumbuhkan harapan untuk dunia yang lebih baik

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Kau Tahu Pertanyaanku

4 Desember 2024   13:49 Diperbarui: 9 Desember 2024   17:14 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Freepik.com/jcomp)

Kau tanya soal eksistensiku
Kau tanya soal mesin yang menemaniku
Kau persoalkan jatidiriku
Kau persoalkan masa depanku

Kau tatap mata hatiku
Kau lirik pemahamanku
Kau diamkan tanya dalam jiwaku
Kau terpejam ragu-ragu di depanku

Kau bagiku tanpa abu-abu
Kau bagiku lurus dan kaku
Kau bagiku peneguh jiwaku
Kau bagiku ruang rinduku

Kau khawatir akan langkahku
Kau merengkuh tak mau lepaskanku
Kau pun tahu besarnya tekadku
Kau pun tahu cita-citaku

Kau saksi tumbuh kembangku
Kau bukti kesiapanku
Kau darah yang menumbuhkan asaku
Kau nafas yang menguatkan kakiku, lenganku, sayapku

Kau tahu aku memohon kepadamu
Kau tahu kupinta ijinmu
Kau tahu kupamit kepadamu
Kau tahu tujuanku mencari jalan baru, untukku warisanmu


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun