Mohon tunggu...
Andi Zulkifli Nurdin
Andi Zulkifli Nurdin Mohon Tunggu... Administrasi - Aparatur Sipil Negara yang hobby Ngeblog

Seorang Abdi Negara yang berprofesi sebagai PNS. Mencoba untuk tetap eksis menulis sebagai sarana berbagi dan menjalin persahabatan. Sekarang aktif di Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Sulsel

Selanjutnya

Tutup

Money

Blog Lambang Prestise

29 Juli 2010   07:21 Diperbarui: 27 April 2020   16:26 194
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Memiliki sebuah blog sepertinya sudah menjadi keharusan bagi setiap individu di jaman serba online ini. Bagi seseorang, blog merupakan sebuah prestise. Tentu saja blog yang dimaksud adalah blog yang berisi konten menarik untuk dibaca dan dikunjungi layaknya sosial blog Kompasiana ini. Coba bayangkan, apabila blog kita disukai tentu banyak pula pengunjungnya (trafik). Seperti tulisan diblog saya ini yang isinya tentang kata-kata ungkapan. Blog kita menjadi semacam selebriti di dunia maya. Keren kan? 

Tapi bagaimana agar blog kita bisa mendatangkan arus pengunjung yang banyak? Ini tentu membutuhkan strategi khusus yang biasa kita kenal dengan sebutan SEO (Search Engine Optimizion). Membuat blog yang SEO Friendly dapat memudahkan mesin pencari seperti Google atau Yahoo menemukan blog kita, keyword yang tepat dan sesuai dengan konten blog juga bisa mempercepat mesin pencari mengindex blog Anda. Sekarang sangat mudah menemukan tips dan trik guna membuat blog kita menempati rangking pertama. Ada yang berbayar atau kalau masih agak berat untuk mengeluarkan biaya cukup ketik saja kata kunci ini, tips SEO di mesin pencari, Anda bisa menemukan banyak cara serta teknik membuat blog kita menjadi selebriti di dunia maya. 

Selamat Jadi Selebriti Blogger! Sebenarnya saya sudah pasrah dengan nasib tulisan ini, soalnya waktu di publish untuk ikutan Blogging Day, kerjasama apik Kompasiana dan Bank Syariah sangat susah untuk login. Tetapi tak dinyana tulisan ini nongol juga, alhamdulillah. Jadi saya masih sempat untuk meneruskan tulisan yang terkatung-katung ini, he he Baiklah, kembali ke topik tulisan. Sebuah blog ibarat wadah menumpahkan segala kreatifitas dan ide bagi para pemiliknya. Tak heran, blog sedikit banyak menggambarkan profil dari sang empunya. Coba saja kita lihat blog-blog para selebriti yang bertebaran di dunia maya. Semuanya menjadikan blog sebagai sarana untuk tetap berinteraksi dengan para penggemarnya secara online. 

Keuntungannya sangat banyak, disamping menghemat waktu, tenaga dan biaya, sebuah blog mampu membentuk komunitas yang saling berinteraksi secara langsung dan cepat. Bagi seorang pesohor, ini tentu bermanfaat bagi pencitraan diri tanpa harus membuang waktu dan biaya yang banyak. Sedangkan bagi para marketer, blog bisa menjadi sarana untuk memperkenalkan produk mereka hingga ke seluruh dunia. Bayangkan kehebatan dari sebuah blog. 

Makanya tak heran jika kita lihat akun para pesohor ini mempunyai trafik kunjungan sangat besar. Dan bagi mereka yang ingin tampil bak pesohor itu, caranya sangat mudah, tinggal bikin blog dan silakan tuangkan segala kreatifitas kamu. Cara-cara instan seperti ini memang sudah menjadi biasa dalam dinamika hidup sehari-hari. Orang-orang tidak mau berlama-lama menunggu hanya untuk bisa tampil atau mejeng dan menjadi sorotan publik/media. Kalau memang ada cara yang gampang (ngeblog) ngapain susah-susah kesana-kemari bawa CV, ketemu sama si anu untuk bisa memuluskan jalan jadi seleb.

Banyak contoh bisa kita lihat, salah satunya adalah Kompasianer kita, Sang Baginda (Andy Syoekry Amal). Siapa yang tak kenal penguasa Negeri Ngotjoleria ini? Beliau adalah seorang blogger yang namanya sekarang dikenal dimana-mana. Bahkan di Kompasiana beliau menjadi semacam ikon baru. Dan masih banyak contoh-contoh lain dari blogger yang telah sukses membangun citra dan komunitasnya di belantara dunia maya. Tertarik!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun