Mohon tunggu...
Subekti Priyo H
Subekti Priyo H Mohon Tunggu... -

Bertahan untuk suatu kemenangan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Alunan Harmoni, Struktur Lagu dan Ekspresi

26 Desember 2010   06:18 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:23 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

A.Harmoni

Harmoni atau ilmu harmoni dapat diartikan sebagai ilmu untuk menyusun dan menyambung akor-akor. Harmoni juga dapat dikatakan paduan nada, yaitu paduan bunyi nyanyian atau permainan musik yang menggunakan dua nada atau lebih yang berbeda tinggi nadanya dan dibunyikan secara serentak. Berdasarkan pengertian tersebut dapat dikatakan bahwa harmoni merupakan perpaduan dua nada atau lebih yang berbeda tinggi nadanya yang dibunyikan secara serentak dalam akornya. Hal yang menjadi dasar harmoni adalah akor.

Dalam mempelajari harmoni tidaklah dengan menghafal, akan tetapi melalui belajar secara langsung/praktek yang dilakukan secara terus menerus. Kemampuan harmoni dapat dilatih dengan berbagai cara, diantaranya dengan menyanyi, memainkan alat musik, dan menyusun aransemen musik.

Seperti yang telah diutarakan di atas, bahwa yang menjadi dasar harmoni adalah akor. Akor merupakan susunan nada-nada yang terdiri dari tiga nada (triad) atau lebih yang dibunyikan secara bersama sekaligus. Ketentuan tiga nada tersebut sebagai berikut: nada alas (prime), ketiga (terts), dan kelima (kwint).

B.Struktur Lagu

Struktur lagu adalah susunan sera hubungan antara unsure music dalam suatu lagu sehingga menghasilkan suatu komposisi/lagu yang bermakna. Sedangkan komposisi adalah mencipta lagu (Atam Hamdju, 1989). Dasar pembentukan lagu mencakup pengulangan (variasi, sekuens), atau penambahan bagian yang berlainan (kontras), dengan selalu memperhatikan keseimbangan antara pengulangan dan perubahannya.

Unsur-unsur dalam struktur lagu tersusun dari not, motif, frase, kalimat, bait, dan lagu. Maksudnya adalah masing-masing unsur akan bergabung untuk membentuk unsure ditingkat selanjutnya, misalnya beberapa not yang tersusun akan membentuk motif, beberapa motif yang tersusun akan membentuk frasa, dan seterusnya.

C.Ekspresi

Kita sering mendengar kata-kata ekspresi. Ekspresi dapat dilihat dari wajah ataupun dari bahasa tubuh. Akan tetapi dalam music, ekspresi merupakan ungkapan pikiran dan perasaan yang mencakup semua nuansa tempo, dinamik, warna nada dari yang diwujudkan oleh seniman music atau penyanyi yang disampaikan kepada pendengarnya.

Ekspresi yang dimunculkan dalam music dapat dilihat dari tempo atau kecepatan music, dinamik atau tingkat volume suara, warna nada, dan gaya atau cara memproduksi nada.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun