Mohon tunggu...
Putri Wulandari
Putri Wulandari Mohon Tunggu... Lainnya - English Tutor | Freelance Content Writer

Random Thought About Lifestyle, Movies, K-drama, Beauty, Health, Education and Social Phenomena | Best Student Nominee Kompasiana Awards 2022

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Park Minyoung Mengajak Go Kyungpyo Bercerai di Episode 1 "Love in Contract"

26 September 2022   18:00 Diperbarui: 26 September 2022   18:31 889
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sangeun sarapan bersama Gwang Nam, mantan suami sekaligus roomate-nya (sumber: Okezone)

Drama korea Love in Contract adalah drama bergenre romcom yang berkisah tentang Choi Sangeun (diperankan oleh Park Minyoung) yang bekerja sebagai pasangan atau istri sewa untuk para pria single yang tidak ingin menikah, tetapi terpaksa menikah karena suatu alasan. Dalam drama ini, Park Minyoung menikah kontrak dengan dua pria. Pertama, Jung Jiho (diperankan oleh Go Kyungpyo) yang telah bersamanya selama 5 tahun. Kedua, Kang Haejin (diperankan oleh Kim Jaeyoung) yang merupakan seorang selebriti.

Setelah penayangan episode 1 pada tanggal 21 September 2022, ada beberapa poin penting yang harus diperhatikan sebelum menonton episode 2. Berikut adalah beberapa poin penting ‘Love in Contract’ episode 1.

  • Menikah dalam berbagai budaya dan alasan dibaliknya

Di bagian awal, ada beberapa scene tentang sistem kerja Park Minyoung sebagai istri kontrak. Si klien, akan diminta bertemu di suatu tempat. Selanjutnya, mereka akan duduk di suatu kursi dengan kamera di atas meja. Dalam tahap ini, Park Minyoung melakukan scanning awal dan memastikan tujuan klien menyewanya sebagai istri. Setelah melakukan scanning awal, ia akan datang ke meja si klien untuk melamar. Lamaran ini sebagai pertanda bahwa kontrak ditandatangani.

Dalam scene selanjutnya, Park Minyoung berperan sebagai istri dengan misi yang sudah di sepakati diawal. Mulai dari menghadiri reuni, acara keluarga, hingga menutupi oriantas seksual si klien. Ia juga menikah dalam berbagai busana. Mulai dari hanbok (pakaian tradisional korea), gaun putih, hingga pernikahan dengan latar belakang di timur tengah.

Sangeun sarapan bersama Gwang Nam, mantan suami sekaligus roomate-nya (sumber: Okezone)
Sangeun sarapan bersama Gwang Nam, mantan suami sekaligus roomate-nya (sumber: Okezone)

Salah satu kliennya dulu ada yang menjadi roommatenya hingga saat ini. Pria itu bernama Gwang Nam. Gwang Nam adalah mantan suami dengan kasus orientasi seksual. Ya, Gwang Nam adalah seorang Gay. Ia menikahi Sangeun untuk menyenangkan orang tuanya karena dia satu-satunya anak laki-laki di keluarga. Setelah bercerai dengan Sangeun, ia malah menjadi manajer dari jasa penyewaan istri ini.

  • Masa Lalu Choi Sangeun dan cinta pertama Kang Haejin

Di episode pertama, ada beberapa puzzle tentang latar belakang Sangeun memutuskan menjadi istri sewaan. Dalam kilasan masa lalu, Sangeun merusak makan malam dengan salah satu keluarga kaya. Ia harus memberikan uang dalam jumlah banyak kepada sosok madam yang mendidik dia sejak kecil. Ia bahkan mengirimkan uang tersebut selama 13 tahun menjadi istri sewaan.

KIm Jaeyoung sebagai selebriti Kang Haejin (sumber: tvN)
KIm Jaeyoung sebagai selebriti Kang Haejin (sumber: tvN)

Kang Haejin adalah salah satu artis papan atas yang ternyata juga bagian dari keluarga kaya. Cinta pertamanya adalah sosok perempuan bernama Jamie yang telah merusak makan malam keluarganya saat ia masih di sekolah menengah. Dalam kilasan masa lalu tersebut, Jamie adalah Sangeun.

Mereka kemudian nantinya dipertemukan dalam sebuah bar. Walaupun masing-masing belum mengenali identitas mereka di masa lalu, mereka nantinya akan dipertemukan kembali di gedung yang ditempati klien reguler Sangeun.

  • Klien reguler Jung Jiho

kontrak berupa makan malam bersama antara Sangeun dan Jiho (sumber: tvN)
kontrak berupa makan malam bersama antara Sangeun dan Jiho (sumber: tvN)

Jung Jiho adalah klien reguller Sangeun selama 5 tahun. Sangeun akan datang ke ruman Jiho tiap hari Senin, Rabu dan Jum’at. Jiho digambarkan sebagai sosok misterius, tinggi dan ganteng. Ia sosok yang pendiam tetapi pandai memasak. Jiho akan memasak makan malam untuk mereka. Mereka akan makan dalam keheningan.

Dibalik sifat pendiamnya, Jiho tampaknya memiliki gangguan komunikasi. Dalam sesi konseling, ia dianggap memiliki trauma yang mempengaruhi hubungannya dengan orang lain. Satu-satunya hubungan yang Jiho miliki adalah istri kontraknya, Sangeun.

Go Kyungpyo sebagai si klien misterius, Jung Jiho (sumber: tvN)
Go Kyungpyo sebagai si klien misterius, Jung Jiho (sumber: tvN)

Pekerjaannya sangat misterius. Ia terlihat selalu menggunakan jas rapi, bahkan name tag tetapi belum ada kejelasan tentang pekerjaannya. Namun anehnya, ia selalu membayar tepat waktu.

Sangeun yang telah menganggap dirinya selesai dengan masa lalu,memutuskan untuk pensiun dari profesi pada bulan ini. Ia telah menyelesaikan semua kontraknya, kecuali dengan satu orang, Jung Jiho. Ia kesulitan dalam memutuskan waktu membicarakan perceraian mereka.

Namun, dalam scene terakhir, Jiho dan Sangeun secara kompak mengucapkan kata perceraian.

Begitulah akhir dari episode pertama Love in Contract. Episode 1 ini masih sangat awal untuk mengetahui berbagai hubungan yang ada dalam drama korea ini. Love in Contract tayang di tvN setiap hari Rabu dan Kamis pukul 22.30 WIB.

Tertarik menonton?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun