Kartu Tanda Penduduk (KTP) adalah bekal pertama kita saat sudah memasuki usia dewasa. KTP berisi berbagai informasi Daras seseorang dan juga foto. KTP nantinya sangat berguna dalam berbagai administrasi, di pemerintahan, maupun untuk sekedar ijin masuk suatu tempat.
Seringkali, banyak orang yang tidak mempersiapkan foto KTP dengan baik. Kebanyakan foto tidak dipotret dengan baik karena KTP dibuat di usia yang sangat muda dan juga dilakukan setelah antri yang sangat lama. Alhasil, foto diambil sekadarnya. Jadi, penting bagi kita untuk mempersiapkan foto KTP dengan baik.
5 Langkah Persiapan Foto KTP
Berikut adalah beberapa langkah untuk mempersiapkan foto KTP.
- Latihan senyum
Walaupun terkesan sepele, senyum adalah hal yang penting saat foto KTP. Seringkali kita membuat senyum yang canggung dan aneh. Usahakan untuk rileks, bayangkan hal-hal yang bahagia, dan buat senyuman kecil dengan sepenuh hati.
- Jangan ragu buat make-up agak tebal
Ini juga penting. Gunakan make up agar wajah terlihat fresh, memiliki warna kulit yang merata, dan lebih berdimensi. Pakai blush, contour, dan hindari warna shimmer. Shimmer disini bisa berbentuk highlight ataupun eyeshadow glitter yang blink-blink. It's a big NO!
- Keramas sehari sebelum foto
Tips ini buat para cowok dan para ciwi-ciwi yang tidak berhijab. Keramas lah satu hari sebelum foto KTP. Rambut akan terlihat lebih bagus dan tidak lepek. Jangan keramas pada hari yang sama, bisa-bisa jadi rambut singa kalau tidak segera di-styling.
- Perhatikan warna hijab
Buat ciwi-ciwi yang berhijab, gunakan hijab dengan warna yang kalem, nyaman, dan tidak membuat muka kusam. Hindari warna putih karena bisa membuat wajah lebih gelap. Juga hindari warna yang sama dengan background foto yaitu biru dan merah.
- Ramah ke petugas
Tips yang paling penting adalah ramah ke petugas. Usahakan untuk ceria, ramah, sopan, tetapi tidak berlebihan. Hal ini bertujuan supaya bisa membentuk first impression yang bagus. Saat fotonya tidak sesuai, Â kita bisa minta tolong foto ulang apabila diperbolehkan, deh. Kalau boleh yaaaa.
Sekian tips yang bisa dilakukan sebelum foto KTP. Semoga bermanfaat!