Menurut berbagai sumber, film Train to Busan pada tahun 2016 memainkan peran yang penting. Film ini bercerita tentang bagaimana manusia akan bertahan hidup ditengah bencana zombie apocalypse.
Train to Busan menceritakan bagaimana Seok Woo yang diperankan oleh Gong Yoo bertahan hidup untuk bertemu dengan anak dan istrinya saat wabah zombie menyerang Korea.
Film ini mendapatkan sambutan yang positif. Train to Busan berhasil menjadi film Korea pertama yang memecahkan rekor lebih dari 10 juta penonton pada 2016. Train to Busan meraih $93.1 juta di seluruh dunia.Â
Selain karena aktor yang popular, jalan cerita film ini sangat diapresiasi. Film ini berhasil membawa penonton merasakan emosi seperti rollercoaster. Penonton ikut tegang karena berbagai kelakuan zombie, tetapi juga ikut terbawa sedih karena berbagai konflik seluruh pemainnya.
- Pandemi Covid 2019 dan Alur Cerita yang Unik
Secara tidak langsung, pandemic covid memberikan dampak pada naiknya pamor cerita zombie. Pandemi yang diawali dengan virus, membuat berbagai cerita yang berkaitan dengan virus menjadi popular, salah satunya cerita zombie.Â
Bahkan, selama pandemi berlangsung, industri film korea selatan memproduksi drama korea tentang zombie tiap tahunnya dan sangat popular.
Di tahun 2019, Netflix yang menjadi salah satu platform popular barat memproduksi serial original berjudul Kingdom.Â
Drama ini menceritakan tentang seorang putra mahkota yang dikirim melalui misi bunuh diri untuk menyelidiki wabah misterius yang menyebar di seluruh negaranya. Kebenaran mengancam kerajaan, saat dia menemukan bahwa ini adalah wabah mengerikan dalam bentuk zombie.
Drama ini mendapat ulasan yang sangat positif. Drama ini menjadi drama pertama yang diproduksi Netflix.Â