Tokoh atau karakter di anime Naruto memang sangat beragam dan menarik. Dari sekian banyak karakter di anime Naruto ada karakter protagonis dan antagonis.Â
Saat episode Naruto telah tamat, ada tokoh karakter antagonis yang kita prediksi akan tewas justru masih hidup seperti Orochimaru yang menciptakan Mitsuki, dan Kabuto, walaupun keduanya saat ini sudah berada di jalan yang benar.Â
Namun, sepanjang episode Naruto, terdapat beberapa tokoh baik atau protagonis yang terkenal di Naruto harus meninggal, bahkan cara kematian mereka pun membuat kita bersedih ketika menontonya dan berpikir tidak pantas mereka meninggal.Â
Berikut adalah 6 tokoh atau karakter protagonis anime Naruto terkenal yang tidak seharusnya meninggal. Â Bahkan kita tidak bisa menyaksikan kehebatan mereka dalam anime next generasinya yaitu boruto.
1. Jiraiya
Para pecinta anime Naruto atau navers tidaklah asing dengan karakter satu ini. Jiraiya merupakan salah satu sannin legendaris Konoha yang memiliki kemampuan luar biasa dan bekerjasama dengan bangsa katak gunung Myoboku.Â
Shinobi dengan jutsu sage mode ini sangat dihormati di Konoha. Hal ini terbukti dari para ninja dan rakyat memanggilnya "Jiraiya sama" (tuan Jiraiya. Selain itu, Jiraiya merupakan guru terbaik dari semua guru yang ada.Â
Semangat, ambisi, dan ketelatenanya dalam mengajar muridnya telah melahirkan shinobi tangguh, seperti Minato Namikaze, Nagato (Pain), dam Naruto.Â
Sayangnya tokoh yang terkenal dengan kemesumanya itu harus mati dengan cara yang mungkin membuat siapapun menonton pasti sedih. Ia tewas di tangan salah satu muridnya Pain/Nagato saat dirinya sedang melacak keberadaan anggota akatsuki di Amegakure.Â
Dikatakan menyedihkan karena saat ia mati, tanganya putus, tenggorokanya hancur, Â banyak besi Pain menancap ditubuhnya, dan ia pun harus tenggelam di perairan lepas Amegakure. Sungguh tidak pantas seorang guru terbaik, dan pejuang tangguh harus mati dengan cara mengenaskan.
2. Minato Namikaze
Minato Namikaze merupakan murid dari Jiraiya, guru Kakashi, Obito, Rin, ayah Naruto, sekaligus Hokage keempat. Minato merupakan ninja yang jenius yang menciptakan jutsu terkenal yaitu rasengan. Selain itu, Minato juga terkenal dengan kecepatan dan teleportasi menakjubkanya sehingga dirinya disebut si kilat kuning Konoha.Â
Sayangnya tokoh Minato meninggal muda saat anaknya Naruto lahir, karena serangan kyubi. Kematianya pun juga bisa dibilang mengenaskan karena saat dirinya berusaha menyegel kyubi, kuku kyubi yang besar dan tajam menghujam tubuh dirinya dan istrinya Kushina. Andaikata Minato masih hidup mungkin kita akan melihat kehebatan lanjutan darinya.
3. Asuma Sarutobi
Asuma Sarutobi merupakan shinobi Konoha, anak dari Hiruzen Sarutobi, sekaligus guru Shikamaru, Ino, dan Chouji. Asuma merupakan shinobi yang terkenal dengan pisau chakranya dan kebiasaan merokoknya. Ia pun kerap memotivasi muridnya khusunya Shikamaru agar menjadi shinobi hebat.Â
Sayang ia pun harus menjadi korban akatsuki Kakuzu dan Hidan. Ia dibunuh oleh Hidan dengan ritual jashin. Walapun tidak dibunuh langsung oleh Hidan, melainkan melalui perantara tubuhnya. Asuma cukup terluka patah di bagian vital dan akhirnya meninggal. Yang membuat kita sedih Asuma meninggal saat istrinya Kurenai hamil dan menjadi single parent.
4. Hyuga Neji
Kematian shinobi yang satu ini bukan hanya menyedihkan, namun juga membuat navers bertanya mengapa tokoh cerdas dan populer seperti Neji harus meninggal. Neji merupakan teman seangkatan Naruto dan shinobi yang cerdas. Buktinya shinobi klan Hyuga ini menjadi satu-satunya Jonnin di angkatan Naruto saat usia masih muda. Dengan byakuganya ia mampu mendeteksi chakra dan lokasi dengan cepat.Â
Sayangnya Neji harus menjadi korban perang dunia shinobi keempat saat berusaha melindungi Naruto dan Hinata dari hujan peluru kayu Juubi yang dikendalikan Madara dan Obito. Tubuhnya pun penuh hujaman peluru kayu dan mati saat usia muda. Sungguh menyedihkan bila kita menyaksikan pengorbanan dari Neji yang membuat dunia shinobi damai.
5. Itachi Uchiha
Itachi merupakan tokoh yang paling menderita. Hal ini karena ia harus mengemban beban pahit sebagai akibat dari pertikaian dan perang. Ia harus membunuh klanya sendiri demi perdamaian.Â
Bisa dibilang itachi merupakan pahlawan Konoha di balik layar. Karena jika tidak membunuh klanya, mungkin pertikaian di internal desa akan semakin besar. Itachi yang merupakan master genjutsu harus tewas di tangan adiknya Sasuke karena keinginanya untuk menebus dosa. Kematianya pun sebenarnya tidak seharusnya terjadi karena jika seandainya masih hidup, Itachi akan menjadi tokoh yang sangat sentral dan kuat.
6. Hiruzen SarutobiÂ
Hiruzen merupakan Hokage ketiga yang sangat kuat dan menguasai hampir seluruh elemen ninjutsu. Ia pun menjadi guru dari tiga sannin yaitu Jiraiya, Tsunade, dan Orochimaru. Hiruzen juga yang melindungi dan menjaga Naruto saat orang tuanya meninggal karena serangan kyubi. Meski sudah tua sekalipun Hiruzen masih sangat tangguh bagi lawanya. Sayang dirinya harus meninggal saat bertarung dengan mantan muridnya Orochimaru.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H