Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) kota Malang bekerjasama dengan komunitas blogger Malang menggelar acara besar yaitu Seminar Nasional dan Pasar Raya di gedung DPRD Malang. Seminar nasional digelar di dalam gedung DPRD, sedangkan pasar raya diadakan di Jl. Gajah Mada Kota Malang, selama dua hari mulai Sabtu sampai Minggu (16-17 Desember 2017).
Seminar nasional itu bertema "Sinergi Membangun Negeri Bersama Ekonomi Komunitas Semut dalam Menghadapi Globalisasi". Sedangkan pasar raya yang digerakkan baznas ini, dihadiri oleh kurang lebih 57 UKM yang berada di Malang. Terdapat berbagai macam penjual di pasar raya tersebut dari kuliner, pakaian, aksesoris, dan lain-lain. Ada salah satu kuliner khas malang yaitu bakso. Salah satu penjual bakso yang sangat terkenal di kota Malang adalah "Bakso Duro". Bakso Duro ini juga termasuk salah satu UKM yang bergabung dengan baznas sejak 3 tahun lalu.
Awal mula nama "Bakso Duro" karena kecintaannya pada kedua orang tuanya yang berasal dari Madura, sehingga nama bakso ini adalah bakso duro. Bakso duro ini dijual pertama kali di daerah Malang tepatnya Jl. Sumbersari (sebelah kampus UMM 2), setelah kurang lebih 3-4 tahun berjualan di sebelah kampus UMM 2 pada tahun ke 5 bakso duro pindah di daerah Kebonsari depan Samsat Malang hingga saat ini. Usaha bakso duro ini sudah berjalan selama 20 tahun, yang tentunya dengan inovasi-inovasi yang dapat menarik para pelanggan.
Halal disini memiliki artian bahwa bahan utama yang digunakan adalah berasal dari daging sapi pilihan, sedangkan higienis yang dimaksud disini adalah tempat atau lingkungannya bersih dan memiliki alat untuk mengolah daging atau mesin selep daging sendiri, dimana mesin selep tersebut salah satu hasil binaan dari baznas. Usaha  ini memiliki berbagai pelanggan dari berbagai daerah. Bakso duro memang belum dijual secara online, namun beberapa rekan kerjanya sudah mempromosikan bakso duro ini. Sehingga usaha ini mampu meraih keuntungan bersih sebanyak Rp 50.000.000,- setiap tahun.
Bakso Duro seperti mampu menghipnotis para pelanggan akan rasanya, harga bakso duro juga sangat terjangkau. Salah satu inovasi yang dikembangkan yaitu bakso duro instan, bakso ini sehingga memiliki ciri khas atau sebuah keunikan tersendiri. Usaha ini bisa dibilang lebih mendahulukan kualitas, sehingga tidak heran jika semakin banyak pelanggan yang tertarik datang untuk membeli bakso duro.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H