Mohon tunggu...
Putri balqis
Putri balqis Mohon Tunggu... Wiraswasta - mahasiswa

Ilmu adalah yang memberikan manfaat, bukan yang sekedar hanya dhafal.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Peran Milenial dalam Mengenalkan Dendeng Gampong Sidodadi

5 Februari 2022   10:59 Diperbarui: 5 Februari 2022   11:07 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sidodadi adalah sebuah gampong yang terletak di kecamatan Langsa Lama, kota Langsa, Aceh, Gampong sidodadi terkenal dengan dengan Gampong yang bergerak di sektor pertanian, peranan sektor pertanian di dalam pembangunan Gampong sangat penting karena sektor ini mampu menyerap sumber daya yang paling besar dan memanfaatkan sumber daya yang ada serta merupakan sumber pendapatan mayoritas masyarakat yang  berada di Gampong  tersebut. Pembangunan dan perubahan struktur ekonomi tidak bisa dipisahkan dari sektor agroindustri dan agribisnis. Sektor agribisnis sangat ditentukan oleh kondisi agroindustri dalam masa sekarang dan masa akan datang dan pada akhirnya akan mempengaruhi struktur ekonomi secara keseluruhan dari masa mendatang.

Salah satu komoditas pertanian yang mempunyai potensi untuk dikembangkan dalam agroindustri adalah jantung pisang. Selama ini kita hanya mengenal manfaat dari buah pisang saja, namun sebenarnya pisang bisa disebut sebagai tanaman serbaguna. Kita bisa memanfaatkannya mulai dari bagian bawah tanaman, yaitu bonggol, batang pisang, daun pisang, dan juga bunga pisang atau yang lebih sering disebut yaitu jantung pisang. Seperti yang kita ketahui Indonesia merupakan negara ke 4 penghasil pisang di Dunia, namun belum semua orang atau industri mau dan mampu mengelola seluruh bagian dari pisang ini, karena paling banyak dimanfaatkan hanya bagian buahnya saja.

Jantung pisang selama ini hanya dijadikan sebagai sayuran dalam menu makanan, dan tidak semua orang menyukainya lantaran rasanya yang kurang enak. Jika tidak diolah jantung pisang tidak bisa dikonsumsi secara langsung.  Tanaman pisang merupakan tanaman serbaguna, mulai dari bagian bawah (bonggol) sampai bagian atas (jantung pisang) dapat dimanfaatkan melalui proses yang sederhana sehingga dapat dimungkinkan untuk menaikkan nilai tambah tanaman pisang

Jantung pisang juga memiliki daun pelindung yang berukuran panjang 10- 25 cm, jika bunga membuka akan menyebabkan seludang lepas atau rontok dan jatuh ketanah. Bunga betina akan berkembang secara normal. Sementara bunga jantan yang berada diujung tandan tidak berkembang secara normal. Sementara bunga jantan yang berada diujung tidak berkembang dan tetap tertutup oleh seludang yang disebut jantung pisang

Tidak semua jantung pisang enak dimakan. Ada beberapa yang mempunyai rasa pahit yang disebabkan dari kandungan zat tannin yang tinggi. Jantung pisang belum banyak dimanfaatkan secara luas di masyarakat. Selain rasa

yang tidak enak, juga masyarakat belum memahami nilai gizi yang terkandung dalam jantung pisang, sehingga nilai ekonomi jantung pisang sangat rendah. Untuk menaikkan nilai tambah jantung pisang, maka perlu diadakan percobaan pengolahan jantung pisang yang bervariatif dan menarik.

Selain zat gizi tersebut, jantung pisang juga memiliki kandungan serat pangan, dengan harga yang relatif murah dan mudah diperoleh. Maka dari itu dibutuhkan sebuah inovasi yang untuk memanfaatkan jantung pisang yang biasanya menjadi limbah, kini diolah menjadi makanan yang berupa dendeng. Potensi jantung pisang dan kriteria bahan baku yang berserat, maka memungkinkan jantung pisang dapat digunakan sebagai bahan baku dendeng, meskipun melalui upaya untuk mencari alternatif pemakaian bahan lain yang murah tetapi bergizi misalnya dengan penambahan ikan teri supaya kandungan gizi protein pada dendeng jantung pisang bertambah.

Dendeng jantung pisang merupakan salah satu makanan alternatif khas. Usaha pembuatan dendeng jantung pisang dilakukan oleh sebuah usaha kecil menengah yang memasarkan produk-produknya di bawah koperasi dan di grosir wilayah kota Langsa. Dendeng adalah makanan berbentuk lempengan yang terbuat dari irisan daging segar berasal dari sapi atau ikan yang telah diberi bumbu dan dikeringkan.

Tahap persiapan meliputi persiapan bahan baku yang berupa jantung pisang. Jantung pisang sebelumnya dikupas sehingga seludang jantung pisang berwarna putih agar tidak pahit. Pada persiapan bahan dilakukan pemilihan bahan dan penimbangan bahan yang akan digunakan untuk membuat dendeng jantung pisang. Selain itu dilakukan pula persiapan alat yang akan digunakan. Dalam tahap ini perlu dipersipkan perbandingan bahan untuk dendeng jantung pisang.

Proses pembuatan dendeng dimulai dengan sortasi atau pemilihan jantung pisang yang berkualitas dan layak untuk diproses dari jantung pisang berkualitas buruk. Setelah itu dilakukan pembersihan. Pembersihan dilakukan dengan mengupas helai-helai kulit bagian luar dan pencucian dengan air. Kemudian dilakukan pengecilan ukuran, alat yang digunakan adalah pisau dapur

Tahap selanjutnya yaitu perebusan. Jantung pisang yang akan direbus diletakkan dalam wajan. Pemanasan menggunakan kompor  Tahap berikutnya yaitu pengecilan ukuran, setelah disaring dan didiamkan beberapa saat, jantung pisang dihaluskan dengan blender. Tahap berikutnya yaitu pembuatan adonan, bahan yang telah dihaluskan dicampur dengan bumbu melalui proses pemasakan. Kompor yang digunakan adalah kompor dapur biasa. Tahap berikutnya yaitu pencetakan, adonan basah dicetak langsung dalam loyang persegi. Pencetakan dilakukan secara manual menggunakan garpu atau pisau.

Tahapan berikutnya adalah pengeringan. Dendeng basah langsung dikeringkan di bawah matahari atau di dalam alat pengering bersama loyang tempatnya dicetak. Setelah sekitar 3 jam pengeringan, dendeng dipindahkan ke rak pengering. rak pengering yang berisi dendeng semi kering ditempatkan di rak-rak pengering atau dijemur di bawah matahari.

Tahap berikutnya adalah penggorengan.  Penggorengan dilakukan di wajan. Untuk satu adonan yang telah dikeringkan biasanya menghabiskan 1 liter minyak kelapa sawit. Tahap berikutnya adalah pengemasan. Setelah ditiriskan, dendeng kemudian ditimbang dan dikemas. Kemasan. dendeng yang telah dikemas dalam plastik selanjutnya dibungkus dengan menggunakan kemasan karton.

Untuk membuat satu adonan dendeng basah (20-22 kg), dibutuhkan sekitar 30 buah jantung pisang. Kapasitas produksi aktual yang ada mencapai 13 kg berat kering dengan penggunaan alat pengering satu kali dalam satu hari. Sehingga dalam satu hari industri ini hanya dapat memproduksi 175 buah kemasan 75 gram.

Dendeng jantung pisang yang memiliki kandungan gizi lengkap dan memiliki tekstur berserat dapat juga dijadikan makanan pengganti daging bagi kaum vegetarian/ pola hidup yang berpantang pada makanan yang berasal dari mahluk hidup.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun