Gimana Cara Mencegah Gondongan pada Si Anak? Ini Rahasianya Moms!
Cara pencegahan penyebaran penyakit gondongan tidak jauh-jauh dari vaksinasi dan menjaga pola hidup bersih dan sehat. Pemahaman orang tua terhadap pencegahan bisa mempengaruhi kondisi kesehatan anak sekaligus bisa mengenalkan dan membiasakan anak untuk peduli terhadap kesehatannya melalui praktik-praktik kesehatan yang dianjurkan. Nah, disini ada 7 kunci utama yang bisa moms praktikkan dan ajarkan kepada anak.
1. Melakukan imunisasi vaksin MMR
Vaksinasi merupakan cara paling efektif untuk mencegah mumps. Pencegahan penyebaran penyakit Gondongan dilakukan melalui pemberian vaksin MMR Â (Measles, Â Mumps, Rubella) yang diberikan pada anak-anak usia 12-15 bulan untuk dosis pertama dan pada anak usia 4-6 tahun untuk dosis kedua. Vaksin MMR bisa dilakukan di Puskesmas terdekat. Vaksin telah terbukti sangat efektif dalam mengurangi insiden penyakit ini karena dapat meningkatkan imun tubuh terhadap serangan virus Gondongan.Â
2. Mencuci tangan
Anak-anak yang seringkali bermain di tempat-tempat kotor seperti halaman rumah, taman, dan dalam rumah yang pasti ada bakteri, kuman, bahkan virus. Oleh karena itu, moms harus membiasakan anak untuk mencuci tangan dengan sabun dan air setelah bermain, sebelum dan sesudah makan ataupun minum. Sabun bekerja dengan cara merusak lapisan lipid yang melindungi virus, sehingga virus tersebut hancur dan terangkat bersama air. Proses ini sangat efektif dalam mengurangi jumlah mikroba dan virus. Hal ini penting bagi anak yang senang mengeksplor dunia luar.
3. Memakai masker
Tidak hanya digunakan saat Covid-19 ya moms, tetapi penggunaan masker menjadi salah satu langkah penting dalam mencegah penyebaran virus dari penyakit Gondongan. Paramyxovirus yang penyebarannya melalui droplet penderita, maka anak-anak maupun orang dewasa yang sehat juga perlu memakai masker terutama saat berkegiatan di luar rumah.
4. Menghindari kontak langsung dengan penderita
Selain memakai masker, menghindari kontak langsung dengan penderita dan orang yang memiliki gejala Gondongan perlu dilakukan. Cara ini bisa diterapkan dengan menyuruh dan mengajak anak untuk tetap di rumah ketika lingkungan banyak yang terpapar penyakit gondongan dan menjaga jarak 1-2 meter dengan penderita atau orang yang mengalami gejala. Moms bisa mencari referensi kegiatan seru yang bisa dilakukan di rumah. Proses belajar pun bisa melalui via online, sehingga anak tetap bisa belajar di rumah.
5. Memakai alat makan sendiri