Tak sedikit para pecinta mie instan di negara kita ini. Mulai dari kalangan anak-anak, remaja, dewasa bahkan lansia sekalipun, baik dari golongan orang kaya atau menengah kebawah pun.Â
Semua rata-rata suka dengan masakan mie. Semua produk mie instan saling adu varian baru, mulai dari mie goreng atau mie kuahnya juga. Tak luputnya produk Indomie, produk mie Indonesia yang tak hanya tenar dalam negri saja, namun juga di beberapa negara lain.Â
Selain mengeluarkan produk varian terbarunya, indomie juga mengeluarkan bisnis Warmindo (Warung Makan Indomie). Menjual mulai dari masakan indomie seperti biasa, hingga masakan indomie yang telah di modifikasi dengan berbagai macam topping dan lainnya dengan tampilan semenarik mungkin.
Karena di zaman yang semuanya serba dinilai dari keindahan ini, tak sedikit orang yang memilih membeli jajanan hanya melihat tampilannya saja, tanpa mengutamakan rasa.Â
Lebih memilih jajanan dengan tampilan indah dan harga mahal namun tak mengutamakan cita rasanya. Tapi, para pecinta mie tidak boleh melewatkan kuliner yang satu ini.Â
Ternyata, di Lumajang sendiri juga ada loh Warmindo. Dimana nih? Yuk buruan order menu warmindo favorit kalian, di depan Virly`s Boutique (sebelah gang SMKN 2 Lumajang) area Taman Hutan Lumajang (Taman Toga).Â
"Mulai setelah puasa Ramadhan kemarin kak, sekitar 8 bulan yang lalu. Kalau omset perharinya kurang lebih 100.000 an, kalau kotornya kita kurang tau ya  kak. Soalnya bukan dari kita yang belanja" ujar Syifa, karyawan Virly`s Boutique yang sekaligus menjaga Warmindo yang kebetulan satu pemilik dengan Boutique tempat ia bekerja.
Warmindo sendiri layaknya warkop atau kedai pada umumnya. Namun, lebih tertuju pada penjualan masakan produk  mie instan Indomie. Dengan harga yang terbilang terjangkau, kita sudah bisa memesan mie dengan topping berbagai macam.
Â
Buruan order yukk !
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H