Mohon tunggu...
Puspa Diva
Puspa Diva Mohon Tunggu... Lainnya - Creator and game lovers.

Heyho. Puspa here with some content like game review and devlog. I still learn to create enjoyable game for you. Please enjoy it ..

Selanjutnya

Tutup

Gadget Pilihan

Game Bertema Futuristik Indonesia

18 September 2020   09:50 Diperbarui: 18 September 2020   09:55 193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Rendezvous - Pendopo Studio

Rendezvous, merupakan game PC buatan Indie Game Developer dari Indonesia yakni Pendopo Studio yang berlokasi di Sleman, DIY. 

Rendezvous sendiri merupakan game Platformer yang dipadukan dengan 2.5D  Pixel Art Style yang ber-genre Adventure, membawa pemain masuk kedalam dunia futuristik Indonesia. Game ini memiliki set waktu di tahun 2064. Dimana menggunakan teknologi tinggi sudah menjadi hal lumrah dikalangan masyarakat menengah ke atas atau biasa di sebut dengan "High Tech-Low Life". 

Game tersebut sudah merilis versi Early Access yang bisa di download di itch.io atau pun gamejolt, karena masih dalam tahap development kawan-kawan bisa mengisi form feedback untuk Developer agar bisa mengembangkan gamenya lebih lagi, jika kawan-kawan ingin mendapatkan update untuk rilis gamenya bisa wishlist gamenya di Steam Store.

Sinopsis 

Dalam game Rendezvous kita akan bermain sebagai karakter utama yang bernama Setyo, seorang mantan CIA yang kini bekerja sebagai satpam dan teknisi robot di perusahaan MC & Coy di San Fransisco, Amerika Serikat. Semuanya bermula saat Setyo bertemu dengan teman lamanya, Jack seorang FBI yang tengah memiliki sebuah misi. 

Jack menceritakan misi yang tengah di jalankannya, sambil bercerita jack menunjukan sebuah foto kepada Setyo dan mengatakan bahwa gadis di dalam foto tersebut terlibat pada suatu kelompok . Sontak hal tersebut membuat Setyo kaget karena wanita di dalam foto tersebut adalah Arum (Adik Setyo).

Gameplay

Seperti game adventure pada umumnya, eksplorasi menjadi salah satu hal yang cukup penting dalam game ini. Tak hanya itu kita pun harus menyelesaikan puzzle untuk bisa melanjutkan permainan, setiap percakapan dengan NPC atau pun karakter lainnya bisa menjadi suatu petunjuk bagi pemain. Kita pun bisa menjalankan misinya dengan berbagai macam cara lainnya seperti bermain dengan rapih yakni minim serangan dan mencoba mencari jalan lain yang tidak banyak menarik perhatian musuh atau biasa di sebut Stealth. Jika kita lebih menyukai tantangan maka kita bisa menggunakan senjata atau serangan dengan tangan kosong untuk menyerang musuh atau biasa disebut Combat.

Mekanik

- Berjalan menggunakan "A" (ke kiri) dan "D" (ke kanan).

- Berlari menggunakan "Shift" dibagian sisi kanan Keyboard. 

- Berjongkok menggunakan "CTRL". 

- Menyerang menggunakan "Space". 

- Membuka dan menutup Inventory menggunakan "I".

-  Berinteraksi dan mengambil item menggunakan "E". 

- Menggunakan item dan bermain puzzle menggunakan "Klik kanan Mouse".

*Note : game ini masih dalam tahap development sehingga masih belum full Keyboard.  

Secara garis besar game ini suduh cukup interaktif dan juga membuat pemain harus mengikuti alur cerita dan percakapan untuk bisa menyelesaikan permainan karena game ini merupakan salah satu game puzzle yang petunjuknya memang tidak diberikan secara langsung. Untuk combat dan stealth-nya masih perlu di kembangkan kembali agak lebih terasa feedback dan experience-nya untuk pemain. Lingkungan game-nya terasa hidup dengan environment yang memanjakan mata saat melihatnya. 

Sekian review dari saya, semoga review ini dapat membantu anda. Selamat mencoba game-nya dan sampai juga di review lainnya.

Bye Bye 

XDXDXD

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun