Klotok klotok
Bunyi nyaring kapal kayu penyeberangan
Meramaikan suasana kota PenajamÂ
Hilir mudik warga membawa motor dan barangÂ
Memutar roda perekonomianÂ
Terlihat sepi karena loket masih antriÂ
Petugas istirahat silih bergantiÂ
Peluh bercucur nafkah dinantiÂ
Sapuan angin membawa pesan sang istriÂ
Klotok klotok klotok suara mesin kapal.
Membawa mereka yang ingin ke kotaÂ
Mengarungi ombak bertaruh nyawa
Agar segera bertemu keluargaÂ
Langit cerah membawa berkahÂ
Sang punggawa kapal bersiap sudahÂ
Mengantar penumpang tak kenal lelah.
Meyakinkan selamat hingga ke rumah
Penajam, 21 Maret 2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI