Dari total Dosen 170 orang, 96% sudah memenuhi ketentuan minimal dari pemerintah yakni, berpendidikan Strata 2 dan Strata 3. Pada tahun 2021 ini sekitar 10 Dosen tetap, sedang dan akan menempuh studi Doktoral atau S3 di Perguruan Tinggi dalam maupun luar negeri. Selain itu, banyak juga dosen yang menerima hibah. Kabar terhangat dari Bapak Muhammad Sabar, S.T, M.T. yang berhasil meraih medali dua perak dan dua perunggu untuk Jawa Barat sebagai Atlet Peparnas 2021 Jayapura, Papua.
Prestasi dan Beasiswa untuk Mahasiswa STTB
      Banyak prestasi yang dicetak oleh para mahasiswa STTB. Bahkan ada satu prestasi yang membuat STTB menjadi  sekolah tinggi nomor satu tingkat Nasional dalam program merdeka, Kampus Merdeka. Prestasi tersebut diraih oleh 136 mahasiswa dalam  program magang dan studi independen bersertifikat yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (DITJEN DIKTI).
Selain prestasi yang membanggakan, STTB juga seringkali mendapatkan beasiswa. Beasiswa terbesar mencapai Rp 3.000.000.000 dari Yayasan LPPI Bandung bagi mahasiswa berprestasi dan kurang mampu.
Â
Wisudawan Terbaik 2021
      Tak lengkap rasanya acara Wisuda tanpa ada pengumuman Wisudawan Terbaik. Wisudawan Terbaik Angkatan XVI diraih oleh:
- Yuniar Dita Anggraeni, S.T.
- Kevin Christianto, S.Kom.
- Annisa Mawardini, S.Ds.
Mahasiswa Peraih Skripsi Terbaik