Turen Talok , Malang -- Jumat  22 Desember 2023, Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM)
Acara pembukaan KKN (Kuliah Kerja Nyata) bertempat di Kantor Desa Talok, acara ini dihadiri oleh Kepala Desa beserta jajaran perangkat desa, perwakilan dosen pembimbing lapangan dan seluruh mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Acara dimulai dengan sambutan dari mahasiswa UIN Malang kemudian dilanjutkan sambutan dari Bapak Agus Hariyanto, S. H. Selaku Kepala Desa Talok dan juga sambutan dari Ibu Urwatus Silvia Rahma, S.S., M.Pd selaku perwakilan Dosen Pembimbing Lapangan UIN Malang.
Dalam sambutan yang telah disampaikan oleh Bapak Agus Hariyanto selaku Kepala Desa Talok yakni beliau pertama-tama memberikan ucapan selamat datang kepada para mahasiswa KKM UIN Malang. Beliau juga menyampaikan harapannya "Agar Program KKM dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan Desa Talok dan para mahasiswa KKM dapat berintegrasi dengan masyarakat, memahami kebutuhan mereka, dan bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama. Serta mahasiswa KKM UIN Malang dapat menghasilkan sebuah inovasi yang dapat ditinggalkan pada Desa Talok dan juga membawa kenagan dari Desa Talok itu sendiri". Beliau juga menegaskan bahwasannya dalam setiap tahunnya mahasiswa KKM yang di tempatkan di Kecamatan Turen Desa Talok ini dapat mengetahui tentang sejarah dan budaya asli daerah tersebut.
Setelah pembukaan resmi, para mahasiswa KKM memaparkan program-program unggulan yang akan mereka jalankan selama periode KKM. Program ini mencakup berbagai bidang, mulai dari pendidikan, kesehatan, lingkungan, hingga pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Program-program KKM ini diharapkan tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Talok tetapi juga menjadi pengalaman berharga yang akan membentuk karakter dan pemahaman mahasiswa tentang realitas kehidupan di pedesaan.
Acara pembukaan KKM di Desa Talok menciptakan semangat kolaborasi dan kebersamaan antara para mahasiswa dan masyarakat setempat. Para mahasiswa KKM berkomitmen untuk aktif terlibat, mendengarkan aspirasi masyarakat, dan memberikan kontribusi positif yang dapat meningkatkan kualitas hidup di Desa Talok.
Dengan semangat yang tinggi, mahasiswa KKN dan masyarakat Desa Talok bersatu untuk mencapai tujuan bersama: kemajuan dan kesejahteraan bagi semua. Semoga KKN di Desa Talok berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi kedua belah pihak.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H