Mohon tunggu...
Dokter Andri Psikiater
Dokter Andri Psikiater Mohon Tunggu... Dokter - Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa

Psikiater dengan kekhususan di bidang Psikosomatik Medis. Lulus Dokter&Psikiater dari FKUI. Mendapatkan pelatihan di bidang Psikosomatik dan Biopsikososial dari American Psychosomatic Society dan Academy of Psychosomatic Medicine sejak tahun 2010. Anggota dari American Psychosomatic Society dan satu-satunya psikiater Indonesia yang mendapatkan pengakuan Fellow of Academy of Psychosomatic Medicine dari Academy of Psychosomatic Medicine di USA. Dosen di FK UKRIDA dan praktek di Klinik Psikosomatik RS Omni, Alam Sutera, Tangerang (Telp.021-29779999) . Twitter : @mbahndi

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Panik yang Satu Ini Gangguan Jiwa!

4 November 2010   05:38 Diperbarui: 26 Juni 2015   11:51 853
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seringkali dalam pergaulan seseorang mengatakan kata Panik..."Aduh..gue panik nih, besok ujian gue belum siap!"..."Busyet, kira-kira dong kalau bicara...bikin gue Panik aja!". Demikian lah contoh beberapa kalimat sehari-hari yang memakai kata panik. Tetapi apakah demikian panik yang akan kita bahas kali ini?

Dalam praktek saya sebagai Psikiater yang mengkhususkan diri di bidang Psikosomatik, banyak pasien datang dengan keluhan gejala psikosomatik yang sebenarnya merupakan gangguan cemas panik. Dari penelitian yang saya lakukan di Klinik Psikosomatik tempat saya bekerja, didapatkan dasar dari keluhan Psikosomatik yang dialami pasien adalah suatu gangguan kecemasan panik (lebih dari 80%).

Apa saja sebenarnya keluhan yang dimasukan dalam kategori keluhan "serangan panik"

1. Jantung berdebar alias palpitasi atau istilahnya takikardia

2. Sesak napas atau perasaan tercekik

3. Keluhan mual dan ingin muntah (bloating)

4. Keluar keringat dingin (pengalaman klinis mengatakan pada laki-laki seringkali kakinya basah karena keringat)

5. Gemetar badannya

6. Perasaan takut menjadi gila, takut mati dan kehilangan kontrol diri

7. Merasa asing dengan sekitarnya atau merasa diri sendiri asing

8. Kesemutan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun