Mohon tunggu...
Satria Imam Syuhada
Satria Imam Syuhada Mohon Tunggu... -

KRITIS, ARTIKEL DIBLOKIR? BUAT LAGI ! AYO MAJU BISMILLAH

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Sama Jengkol Kok Gengsi

1 November 2015   16:35 Diperbarui: 1 November 2015   16:37 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Umumnya kita menganggap remeh makanan makanan tradisional maupun makanan unik lokal, contoh simpelnya adalah Jengkol. Jaman sekarang gatau jengkol? Haduuuh, kudet banget deh.

Bagi sebagian orang, makan jengkol sama dengan menjauhi pergaulan, namun mainset itu sebenarnya didukung oleh orang orang yang merasa paling sempurna dalam pergaulan, dalam hal ini makanan seperti fast food atau junk food lebih dipilih, tanpa khawatir bahwa kanker dari MSG dan bumbu lainnya dalam makanan cepat saji itu.

Pergaulan ya boleh saja (tips menghilangkan bau napas jengkol ada dibawah) lagi pula banyak manfaat dalam jengkol antara lain,

  • Jengkol memiliki protein yang cukup tinggi, bahkan hebatnya lagi kandungan protein dalam buah jengkol melebihi angka protein dalam kandungan kacang kedelai dan kacang hijau
  • Jengkol memiliki kandungan zat besi , di mana zat besi di butuhkan untuk mengatasi kekurangan produksi dan pembentukan sel darah merah, sehingga jika wanita saat datang bulan di wajibkan untuk mengkonsumsi jengkol agar tidak terkena anemia atau kekurangan darah.
  • Jengkol memiliki kandungan kalsium dan fospor yang  berfungsi untuk mencegah osteoporosis (tulang keropos) serta untuk kekuatan gigi dan tulang anda.
  • Jengkol memiliki kandungan fitamin yang lengkap di antaranya fitamin A, B1 dan B2 serta C yang dapat membantu kesehatan mata serta dapat mengusir radikal bebas dalam tubuh, serta jengkol mengandung mineral yang dapat memicu keluarnya urine/ Air kencing. Namun kembali lagi ke atas bagi penderita gangguan ginjal agar tidak mengkonsumsi jengkol.

Manfaat Jengkol Untuk Kesehatan Tubuh

  1. Penderita Jantung Koroner – Jengkol terdiri dari berbagai vitamin, asam jengkolat, mineral, dan serat yang tinggi. Jengkol memiliki khasiat diuretic yang dapat membantu melancarkan pembuangan urine, dan hal ini sangat menguntungkan bagi penderita penyakit jantung koroner.
  2. Melangsingkan Perut Buncit – Seratnya dapat melancarkan buang air besar, dan secara tidak langsung dapat membantu melangsingkan perut yang buncit akibat sulit BAB. Karena itu juga jengkol digunakan sebagai bahan cuci perut yang ampuh selain apel.
  3. Manfaat Bagi Penderita Diabetes – Manfaat lainnya adalah mencegah penyakit diabetes/kencing manis dikarenakan kandungan asam dan mineralnya. Namun asam jengkolat yang terdapat di jengkol berupa kristal dan tidak mudah larut oleh air. Karena itu saran dalam mengkonsumsi jengkol adalah jangan berlebihan, karena ginjal bisa jadi tidak dapat menyaring asam tersebut dalam jumlah yang kelewat banyak hingga akhirnya mengalami sulit berhenti buang air kecil atau sering disebut anyang-anyangan atau kejengkolan.

Sumber terkait
http://www.totalserve.biz/2015/03/meski-bau-jengkol-bermanfaat-bagi-kesehatan-tubuh.html

Lalu saya juga salah satu jengkolisius, biasanya teman teman saya mewajarkan, tapi saya tidak ingin merugikan lawan bicara saya, oleh karena itu saya akan beri tahu tips menghilangkan atau menetralisir bau jengkol, caranya adalah dengan meminum kopi, lebih baik kopi pahit, selanjutnya adalah memakan mentimun segar, otomatis tidak ada yang menghalangi kalian untuk berkelana dalam kelezatan jengkol bukan? Jangan gengsi lagi ya teman.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun