Hari Kamis anak-anak melaksanakan pembiasaan membaca surat-surat pendek Alquran dan shalawat Nariyah. Sedangkan di hari Jumat anak-anak melaksanakan kegiatan pembiasaan membaca Yasin. Sementara di hari Sabtunya anak-anak bersama dewan guru melaksanakan kegiatan kebersihan.
Kegiatan pembiasaan yang dilaksanakan secara rutin setiap hari di SDN 02 Pakembaran merupakan wujud nyata dari penanaman budaya positif di sekolah. Dengan demikian diharapkan akan terbentuk mental dan karakter siswa yang cerdas dan berakhlakul karimah sesuai dengan visi misi sekolah. Yaitu membentuk generasi cerdas dan memiliki akhlak serta karakter yang baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H