Mohon tunggu...
Princess E Diary
Princess E Diary Mohon Tunggu... wiraswasta -

~ A Dreamer Princess ~

Selanjutnya

Tutup

Edukasi

[Reinhart's Diary Part 2] Bayi dengan Kelainan Usus 12 Jari

22 Maret 2012   16:10 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:36 398
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Dalam kepanikanku apabila tetap tidak cocok hasil tes darah pendonor baru dengan darah Rein membuatku berpikir harus mendapatkan pendonor sebanyak-banyaknya supaya persentase kemungkinan kecocokan lebih banyak.


Langsung aku mencoba untuk broadcast BBM meminta bantuan donor darah. Yang langsung membuatku terharu adalah betapa cepatnya respons dari teman-teman, bahkan mereka ikut menyebarkan broadcast tersebut dan mengganti gambar profile mereka di BBM dengan foto Reinhart yang menjadi gambar profileku di BBM. Dalam hitungan menit sudah ditemukan beberapa orang dengan golongan darah A siap meluncur ke PMI.


Luar biasa sekali, terima kasih Tuhan atas betapa banyaknya hati yang tergerak untuk Reinhart malam ini!


Banyaknya respons sampai membuat terpaksa menolak ketika ada seorang pimpinan mau memerintahkan setiap anak buahnya yang tidak sedang bertugas yang memiliki golongan darah A untuk meluncur ke PMI.


Karena untuk pengetesan kecocokan ini butuh waktu, maka hanya 5 orang pendonor darah saja yang diambil darahnya. Itupun hasil tentang kecocokan ini baru selesai jam 2 pagi menurut PMI.


Aku langsung mengatakan untuk tidak usah ragu menelponku jam 2 pagi untuk mengabarkan apakah ada yang cocok dari kelima pendonor baru itu.


Sambil berbaring di tempat tidur, aku menunggu dan terus menunggu telpon dari rumah sakit....

***

15 Maret 2012, Operasi Penyambungan Usus 12 Jari Reinhart


Aku tersentak bangun jam 6 pagi, dering ponselku membangunkanku.


Ah, semoga ini kabar baik dari rumah sakit!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Edukasi Selengkapnya
Lihat Edukasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun