Mohon tunggu...
Muslimin Beta
Muslimin Beta Mohon Tunggu... wiraswasta -

Seorang pemulung ilmu yang tinggal di SWIS (Sekitar Wilayah Sudiang),Makassar. Penggemar Sepakbola, blogger, peneliti, aktivis NGO, punya bisnis jaringan dan seorang citizen reporter yang berafiliasi pada organisasi Aliansi Penulis-Pewarta Warga Indonesia (APPWI), www.appwi.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Harapan Pada Johar Arifin-Farid Rahman

9 Juli 2011   22:57 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:48 210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Kongres Luar Biasa PSSI telah selesai digelar dengan hasil terpilihnya Johar Arifin-Farid Rahman sebagai Ketua Umum-Wakil Ketua Umum PSSI 2011-2015. Juga terpilih sembilan orang anggota Komite Eksekutif PSSI masing-masing : A Nyalla M Mattalitti, Mawardy Nurdin, Roberto Rhouw, Tuti Dau, Widodo Santoso, Sihar Sitorus, Erwin Dwi Budiawan, Tony Apriani dan Bob Hippy.

Dengan terpilihnya pengurus baru PSSI, saya mengharapkan segera melakukan konsolidasi pengurus secara internal. Setelah masalah internal tersosialisasi dengan baik akibat keretakan kepengurusan pasca Nurdin Halid, maka saatnya pengurus PSSI dan insan sepakbola nasional bersatu padu mengurus sepakbola agar dapat berprestasi lebih tinggi dengan menggelar kompetisi sepakbola yang sehat dan bebas dari mafia perwasitan dan pengaturan skor. Sepakbola nasional harus dikelola dengan semangat sportifitas dan menjauhkan sikap un-fair dalam kompetisi sepakbola.

Pada diri Johar Arifin sudah lama bergelut dalam sepakbola (mantan pemain PSMS dan Ketua PSSI Sumatera Utara) dan kepengurusan olahraga di KONI sebagai Sekretaris Jenderal. Berbeda dengan Farid Rahman yang justru bergelut pada bidang olahraga lain (Tenis Meja). Meski berbeda track record dalam karir didalam keolahragaan, dengan pengalaman masing-masing dibidangnya semoga dapat menjadi kekuatan menuju sepakbola profesional dengan prestasi tinggi pada tim sepakbola nasional Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun