Bagaimana Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar?
"Mas, minta tipsnya dong biar bisa nulis artikel yang baik dan benar. Harus berapa paragraf? Biasanya mas Himam nulis pada waktu apa biar bisa lancar? Kalau saya nulis seperti artikel ini menurut mas Himam sudah baik belum?"
Tidak sekali ini aku disodori pertanyaan bertubi-tubi tentang "Bagaimana Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar." Dan, semua pertanyaan itu selalu kujawab dengan satu jawaban yang sama: Tidak ada aturan menulis yang baik dan benar.
Yah, bisa saja sih aku menjawab dengan tips menulis dari George Orwell, J.K Rowling, Stephen King, C.S Lewis, George R.R. Martin dan beberapa penulis terkenal lainnya yang, baik kisah hidup maupun buku-buku dan tulisan mereka pernah kubaca. Â Tapi, nasihat terbaik tentang rumus menulis itu aku dapatkan dalam bentuk kalimat berikut:
"Ada tiga aturan untuk menulis novel. Sayangnya, tidak ada yang tahu apa itu. " -- Somerset Maugham
Tidak Ada Aturan Menulis yang Benar
Tidak ada yang tahu seperti apa aturan untuk menulis. Terlepas dari semua nasihat dan saran yang pernah kamu dapatkan, termasuk tips dan saran dariku, tidak ada proses penulisan yang "benar". Tidak ada gaya atau metode yang tepat.
Tidak ada rumus pasti yang harus dipatuhi setiap orang saat mereka ingin menulis. Setiap penulis memiliki cara, gaya dan teknis penulisan masing-masing. Cara menulismu sudah benar, Â tidak peduli bagaimana kamu melakukannya.
Di Mana Saja Kamu Menulis
Kalau ada yang menyarankan supaya kamu menulis di tempat tertentu agar idemu bisa mengalir lancar, abaikan saja. Tidak ada satu cara pun yang bisa mengatur dirimu agar harus duduk untuk menulis.
Baik itu di kantor, di meja makan, di kafe, di sofa, di peron stasiun, di ruang tunggu klinik - di mana pun kamu duduk untuk menulis, percayalah itu berfungsi dengan baik. Kamu dapat mengeluarkan kata-kata, tidak peduli seperti apa lingkungan sekitarmu. Kamu  tidak perlu meja mahoni dengan mesin tik kuno atau laptop mewah di atasnya. Di mana pun kamu berada, selama kamu merasa nyaman untuk menulis, maka jadilah.
Metode Apa Pun yang Kamu Gunakan
Kalau ada yang mengatakan kamu harus menulis dengan metode A-Z, abaikan saja. Kamu tidak perlu menggunakan metode atau pendekatan khusus apa pun untuk mulai menulis.
Kamu bisa mulai dengan metode piramida atau membalikkannya. Mungkin pula kamu lebih suka mengawalinya dari tengah, kemudian menulis bagian-bagian yang kamu sukai terlebih dahulu.