Hidup merupakan suatu anugrah indah sang Pencipta terhadap umat-Nya. Kehidupan tak selamanya berjalan baik dan mulus seperti yang diharapkan. Manusia akan mengalami sebuah lingkaran kehidupan agar menemukan makna hidup yang sebenarnya.
Banyak orang yang berasumsi bahwa kehidupan merupakan guru terbaik bagi manusia. Asumsi tersebut sepenuhnya benar, karena setiap detik peristiwa dalam hidup memberikan pelajaran dan hikmah baru yang tersembunyi.Â
Adapun makna-makna kehidupan yang sering kita lalui dan dapat dijadikan sebagai pedoman atau motto kehidupan, antara lain:
1. Hidup sekali, hiduplah yang berarti. Hidup yang kita jalani tidak akan dijalani pada kali kedua, sehingga manusia harus memanfaatkan momen kehidupan ini sebaik mungkin. Hal yang dapat dilakukan dengan cara berbuat baik, beramal shalih, membantu sesama, dan menebar manfaat bagi umat
2. Proses tidak akan mengkhianati hasil. Suatu proses kehidupan yang baik akan menghasilkan akhir atau hasil yang baik. Proses tersebut mengajarkan bahwa sesuatu tidak ada yang instant, dengan begitu manusia akan terus berproses agar menjadi makhluk yang lebih baik.
3. Patah tumbuh hilang berganti. Manusia tak selamanya abadi, pasti ia akan tergantikan. Lingkaran kehidupan inilah yang dimaknai dengan mewariskan nilai-nilai baik pada generasi selanjtnya.
4. Roda terus berputar. Makna yang tepat bagi lingkaran kehidupan tersebut, dapat dimaknai, bahwa manusia kadang hidup berada dan hidup serba kekurangan. Maka dari itu, rasa syukur perlu dimanifestasikan dalam wujud kesyukuran terhadap sang Pencipta
Demikianlah motivasi akan lingkaran kehidupan yang panjang. Jalani harimu dan maknai dengan penuh kesyukuran. Keep fighting!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H