Mohon tunggu...
Emanuel Pratomo
Emanuel Pratomo Mohon Tunggu... Freelancer - .....

........

Selanjutnya

Tutup

Bola

Nike Menjadi Kampiun Piala Dunia 2018

15 Juli 2018   23:59 Diperbarui: 16 Juli 2018   00:11 494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Amerika Serikat dipastikan diam-diam tersenyum, ternyata perwakilannya dapat menjadi kampiun dalam Piala Dunia 2018 di Rusia. Lho? Partai Final yang tengah berlangsung saat ini (15/07/2018 Minggu malam WIB) di Luzhniki Stadium, tengah mempertemukan Kroasia dan Prancis. 

Apakah dalam tubuh timnas Kroasia dan Prancis, ada yang berkewarganegaraan negeri Paman Sam? Atau ada merupakan mata-mata binaan CIA atau NSA?

Coba perhatikan di dada kanan kostum Kroasia dan Prancis. Sebuah logo bergambar "Centang". Yeah, it's Nike! Merek apparel terkemuka dari negerinya Donald Trump. 

Siapapun yang menjadi kampiun Piala Dunia, tetaplah Nike yang menjadi kampiunnya. Sementara Adidas yang menjadi sponsor resmi Piala Dunia 2018, hanya turut merasakan juara ketiga melalui tim Belgia. 

Menit ke-18, Mario Mandzukic tak sengaja melakukan gol bunuh diri. Sebuah tendangan bebas dari luar kotak penalti Kroasia, bola melambung dan mengenai kepala Mandzukic. Sementara kiper Danijel Subasic tak kuasa menjangkau bola melayang ke sudut kanan jalanya. #FranceCroatia 1-0. 

Dari keempat finalis Piala Dunia 2018, wakil Nike mensponsori Kroasia, Prancis dan Inggris. Sementara Belgia disponsori oleh Adidas. 

Menit ke-28, tendangan kaki kiri Ivan Perisic berhasil mengantarkan si kulit bundar meledakkan sudut kiri dari jala Hugo Lloris. Ini berawal dari umpan jauh ke dalam kotak penalti Prancis, yang mengakibatkan bola beberapa kali disundul pemain Kroasia di dalam kotak penalti. Bola kemudian dalam penguasaam kaki Perisic, dan segera ditendang untuk menyamakan skor. #FranceCroatia 1-1. 

Menit ke-38, kembali Prancis unggul sementara melalui gol tendangan penalti Antoine Griezmann. Berawal dari umpan lambung ke dalam kotak penalti Kroasia, bola sempat menyentuh kepala Blaise Matuidi, mengenai tangan Perisic dan berakhir menyamping kiri gawang Subasic. Setelah diprotes pemain Prancis, wasit Nestor Pitana sampai meluangkan waktu beberapa menit untuk melihat rekaman ulang di layar khusus. #FranceCroatia 2-1.

Dari keseluruhan 32 tim kontestan Piala Dunia 2018 ini, terdapat 10 tim yang disponsori oleh Nike. Adidas mensponsori 12 tim, termasuk Jerman yang menjadi tanah kelahirannya sendiri. Amerika Serikat yang menjadi tanah kelahiran Nike, para pemainnya harus puas menikmati liburan musim panasnya. Pertanyaan yang menggelitik, mengapa Reebok gagal memikat Inggris menggunakan apparelnya ya? 

Menit ke-52, tiba-tiba ada insiden dengan masuknya beberapa orang yang ke lapangan hijau. Berkat kesigapan petugas, pertandingan dengan cepat dapat dilanjutkan setelah dibawa keluar dari lapangan. Moment yang mengingatkan betapa serunya jangan nonton bola tanpa Kacang Garuda. 

Lalu bagaimana dengan apparel lainnya di Piala Dunia kali ini. Umbro, Uhlsport, Hummel, Errea, masing-masing mensponsori satu tim. New Balance mensponsori dua tim dan Puma mensponsori empat tim. 

Menit ke-59, gol tendangan keras Paul Pogba dari luar kotak penalti yang tak dapat dijangkau oleh Subasic. Bola meluncur keras ke sudut kanan jalanya. #FranceCroatia 3-1. 

Menit ke-65, gol bagi Prancis yang dipersembahkan Kylian Mbappe. Setelah menerima umpan, Mbappe yang persis berada di luar kotak penalti Kroasia segera menendangnya ke sudut kanan jala Subasic. #FranceCroatia 4-1. 

Menit ke-69, Mandzukic berhasil mencetak gol kedua bagi Kroasia. Ini setelah Lloris yang menerima umpan ke belakang dari rekannya, tak cepat sigap untuk membuang bola dimana Mandzukic telah berada di dekatnya. #FranceCroatia 4-2. 

Selebrasi gol Antoine Griezmann (Foto:Reuters)
Selebrasi gol Antoine Griezmann (Foto:Reuters)
Perpanjangan waktu lima menit di babak kedua. Namun serangan silih berganti kedua tim tak membuahkan gol tambahan. Ayam Jantan Biru berhasil memperdayai Vatreni (Lidah Api) dengan skor 4-2. 

Prancis mengukir sejarah menjadi kampiun Piala Dunia untuk kedua kalinya. Namun Nike juga menciptakan sejarah pertama kalinya, dua tim yang disponsorinya tampil di Final Piala dunia. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun