PT Bank Internasional Indonesia (BII) Tbk yang saat ini dikenal dengan BII Maybank merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia dan sejak 1989 telah tercatat sebagai perusahaan publik di Bursa Efek Indonesia (kode emiten BNII). Saat ini operasional perbankan dilayani dengan 425 kantor cabang (termasuk cabang Syariah dan luar negeri), 1524 ATM termasuk CDM (Cash Deposit Machine) BII di seluruh Indonesia, terkoneksi dengan lebih 20000 ATM dalam jaringan ATM Prima, ATM Bersama, ALTO, Cirrus dan jaringan MEPS di Malaysia serta sekaligus terhubung dengan lebih dari 3500 ATM Maybank di Singapura dan Malaysia. Kantor luar negeri saat ini ada di Mauritius dan Mumbai.
BII aktif dalam penyediaan jasa keuangan Perbankan Bisnis, Ritel dan Global yang komprehensif melalui kantor cabang, jaringan ATM, phonebanking, mobile banking dan internet banking.Â
Untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup dari nasabah, BII Maybank telah mengembangkan aplikasi mobile banking (m-banking) berbasis internet dalam platform Android dan iOS (Apple) dengan nama BII Maybank2u pada tahun 2015 ini. Dalam event yang dikemas dalam talkshow spektakuler yang bertemakan “Mobile Banking Landscape & the New BII Mobile Banking“ pada 14 September 2015 lalu di Midtown Bistro & Lounge SCBD Jakarta Selatan, BII Maybank2u resmi diluncurkan secara istimewa dengan hadirnya 50 Kompasianer (blogger Kompasiana) dan puluhan para rekan media ekonomi/keuangan.
Dalam talkshow tersebut dipandu oleh John Patrick (JP) Ellis (CEO Compare88 Group - Cekaja.com) yang bertindak sebagai moderator sekaligus salah satu pembicara. Pembicara lainnya sebagai narasumber adalah Hansal Savla (Senior Director Taylor Nelson Sofres (TNS) Indonesia ), Stefanus Willy Sukianto (Head of Consumer Strategy, Wealth Management, Segment Strategy & e-Channel BII Maybank) , Gusnawan Tjan ( Head of e-Channel BII Maybank). Sementara MC yang memandu setiap sesi acara adalah Mbak Citra Agnesia.
JP Ellis menjelaskan bahwa saat ini akses utama inteernet adalah ponsel. Orang mencari teman-teman saat keluar rumah, kembali ke dalam rumah mencari teman-teman melalui Facebook. Selain itu aktivitas belanja, transportasi (seperti ojek) hingga perbankan telah memakai mobile apps. Teknologi perbankan dalam mendukung layanannya tentu saja dibutuhkan aplikasi yang perlu terus disesuaikan perkembangan jaman.
Â
Hansal Savla memaparkan "Mobile Banking Landscape in Indonesia". Masyarakat mengalami perubahan kebiasaan yang besar dalam saling berinteraksi. Dahulu dalam menikmati media televisi baik dalam menonton hiburan film maupun berita, satu keluarga duduk bersama menonton televisi. Saat ini meskipun sebuah keluarga duduk bersama menonton televisi di ruang keluarga, namun setiap anggota keluarga sangat sibuk dengan gadget yang berada dalam genggamannya masing-masing. Gadget dapat berupa handphone, smartphone, tablet maupun laptop. Penggunaan internet telah membuat mereka semua telah terkoneksi dengan seluruh jejaringnya di seluruh dunia. Tingkat penetrasi internet di Indonesia telah mencapai 37% dimana cara aksesnya 90% dengan menggunakan ponsel/handphone (mobile phone). Perangkat ponsel merupakan perangkat yang wajib dimiliki dan ada semacam keharusan melakukan penggantian perangkat terbaru ketika inovasi perangkat terbaru diperkenalkan oleh produsen. Ini karena ada anggapan/persepsi banyak masyarakat Indonesia bahwa inovasi teknologi terbaru akan selalu lebih baik dari versi para pendahulunya. Maka dari itu Indonesia merupakan salah satu pusat pemasaran yang sangat menarik bagi berbagai produsen gadget seluruh dunia. Para pengguna ponsel saat ini telah terkoneksi secara digital ke internet. Dari 100 responden remaja diketahui 65% telah akses internet, 60% akses internet lewat ponsel, 50% telah memiliki smartphone dan 75% memiliki ponsel yang terkoneksi dengan internet.Â
Rata-rata angka kepemilikan gadget secara global: smartphone 72%, desktop 52%, laptop 51% dan tablet 26%. Pada pasar Amerika Utara: 72% laptop, 64% smartphone dan 60% desktop. Pada pasar Eropa Utara dan Barat: 76% laptop, 71% smartphone, 50% desktop. Sementara pasar Asia adalah laptop 41%, desktop 49% dan smartphone 76%. Kita akan hidup dalam 24 jam 7 hari dalam seminggu dengan dunia yang terkoneksi secara digital. Faktor pendapatan yang mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan dan peningkatan luar biasa angka wanita karir serta penetrasi smarphone dengan penggunaan data berkecepatan tinggi 4G, akan membuat Digital Connectivity pada tahun 2020/2025. Â
Kemudian Hansal memberikan beberapa contoh aplikasi mobile banking maupun mobile payment . Aplikasi mobile banking The La Caixa yang meraih "Best overall mobile banking app" dalam Mobile Banking Award 2012, menawarkan nasabah pengalaman yang komplet diantaranya pembelian tiket event bioskop, fitur augmented reality dalam pencarian cabang maupun ATM terdekat dengan aplikasi yang menghibur dan menyenangkan. App tersedia dalam semua platform OS utama dengan melayani satu juta nasabah dan enam juta transaksi per bulan.
Aplikasi mobile bill payment US Bank yang menggunakan mobile touchpoints, mampu mengurangi kepadatan panggilan call center dan penghematan operasional customer service.Â
Sementara aplikasi iPhone Starbucks Coffee memiliki fasilitas mobile payment yang tidak perlu menggunakan pembayaran tunai, adanya /munculnya penanda (alert) lokasi outlet terdekat ketika pelanggan berada di dekat salah satu outlet yang sangat menghemat waktu pencarian outlet. Fasilitas yang dapat melakukan pemesanan sebelum pelanggan tiba di outlet yang dapat mengurangi antrian panjang. Point loyalitas yang menguntungkan tanpa kartu tambahan yang di-dip. Saat ini telah tujuh juta pengguna apps telah menggunakannya, dengan transaksi pembayaran mencapai 2,1 juta setiap minggunya.
Faktor yang sangat dibutuhkan menjaga dan membangun sebuah brand dalam lingkaran kepercayaan konsumen di mobile commerce adalah kemudahan & kenyamanan (dapat melakukan transaksi mobile banking dimanapun dengan cepat tanpa perlu antri/ menunggu waktu lama), kebebasan (dapat mengakses rekening secara detail tanpa perlu menggunakan komputer), relevan (solusi mobile banking sesuai dengan kapabilitas perangkat ponsel), pengalaman (adanya perasaan berkesan yang "nancep" di hati ketika melakukan transaksi layanan perbankan bergerak dan tanpa keruwetan lamanya waktu tunggu) dan rasa tentram ( layanan jasa mobile finance haruslah memiliki kestabilan dan tingkat keamanan pada platform yang digunakan pada perangkat konsumen pengguna).
Kapabilitas yang unik dari mobile apps dapat menjadi jembatan antara sistem online dan offline dimana menawarkan kesempatan yang sesuai keinginan konsumen. Mobile apps akan menjadi brand building, dimana akan menjadi jalan baru bagi peningkatan proposisi merek. Akan menjadi brand activation, dimana menawarkan banyaknya kesempatan yang merubah konsumen dalam mengambil eksekusi keputusan. Akan menjadi customer experience, dimana memberikan perluasan & mengembangkan item layanan atau pengembangan layanan baru secara keseluruhan.
Â
Stefanus Willy Sukianto memaparkan mengenai Indonesia yang sedang menuju era digitalisasi dengan perkembangan pesat pengguna internet dan pemakaian telepon genggam pintar (smartphone). BII Maybank yang mengerti kebutuhan dari nasabah serta trend yang sedang berkembang dalam mendukung kebutuhan nasabah, telah mampu menjawab ekspetasi nasabah dalam layanan keuangan digital dari masa ke masa. Â
Perbankan adopsi single channel karena nasabah datang ke kantor cabang untuk bertransaksi. Kemudian menjadi multichannel karena bank membuka layanan customer service dan konten website. Lalu cross-channel dengan adanya fasilitas ATM. Akhirnya omnichannel yang menginginkan customer experience dimana data ter-capture melalui ponsel, smartphone, iPad, PC/desktop.
Saat ini nasabah hanya memiliki waktu yang sedikit untuk berkunjung ke cabang. Maka mereka membutuhkan layanan mobile banking dengan akses 24 jam 7 hari seminggu kapanpun dan dimanapun. Adanya keraguan nasabah ketika pertama kali menggunakan mobile banking, maka dibutuhkan apps yang aman, mudah dan nyaman. Akhirnya nasabah juga menginginkan apps dapat digunakan untuk mengakses rekening melalui perangkat gadget seperti komputer, smatphone, ipad. Tentu saja dengan single access mobile banking semua rekening (tabungan/giro, deposito, kartu kredit, pinjaman KPR/KTA) dapat dilakukan transaksi hanya melalui genggaman tangan.Â
Teknologi mobile banking BII Maybank UMB *141# diperuntukan untuk pengguna/ nasabah tingkat dasar (entry level), dimana dapat digunakan dengan memakai perangkat ponsel yang standar dengan biaya rendah & terjangkau serta koneksi jaringan yang handal. Sementara aplikasi mobile banking BII Maybank yang berbasis SMS (short message service) diperuntukan untuk pengguna entry level hingga middle level, dimana sangat simpel dan mudah digunakan dengan koneksi jaringan yang handal serta dapat digunakan menggunakan semua jenis smartphone.Â
 Di tahun 2015 ini BII Maybank kembali berinovasi dengan layanan mobile banking terbaru yang bernama BII MayBank2u Apps. Kira-kira manfaat apa saja yang dapat diperoleh dan apa saja yang dapat dilakukan dengan BII Maybank2u ?Â
Keunggulan utama yang ditawarkan BII Maybank2u adalah cepat (fast), handal (powerful) dan mendukung gaya hidup (lifestyle). Smartphone yang selalu siap tersambung dengan koneksi data internet ketika aplikasi BII Maybank2u digunakan. Hanya dengan penggunaan satu aplikasi nasabah dapat melakukan pengelolaan seluruh portofolio rekeningnya mulai dari CASA, Deposito Berjangka, Kartu Kredit hingga pinjaman berupa KPR / KTA. Dengan dukungan teknologi augmented reality, nasabah akan mudah untuk pencarian lokasi kantor cabang dan ATM terdekat dari posisi nasabah saat itu. Selain itu akan mengetahui lokasi dan info promosi dari para tenant yang telah bekerjasama dengan BII Maybank seperti diskon menarik, lokasi SPBU terdekat. Aplikasi BII Maybank2u juga terkoneksi dengan jejaring media sosial Facebook dan Twitter. Ini tentu akan sangat mendukung dan menunjang kebutuhan gaya hidup nasabah.Â
Keandalan BII Maybank2u tersebut diperlengkapi sistem pengamanan berlapis yang akan memberikan rasa aman dan tentram bagi nasabah. Ini tentu akan membuat nasabah merasa diberikan kemudahan dan kenyamanan melakukan transaksi kapanpun dan dimanapun.Â
Catatan mengenai transaksi CASA dapat dilihat sejarahnya hingga tiga bulan lalu dan transaksi kartu kredit hingga sehari sebelumnya. Transfer dana yang fleksibel dimana notifikasi langsung diterima penerima pada saat itu juga dan jadwal transfer dapat diatur waktunya apakah ingin harian, mingguan, bulanan maupun tanggal tertentu saja. Pengaturan jadwal ini misalnya orangtua yang memberikan uang saku anaknya yang kuliah di luar kota, anak yang mengirim uang bulanan kepada orangtuanya maupun seseorang yang dermawan dengan donasi rutin pada yayasan / lembaga sosial. Selain itu nasabah dapat melakukan pembayaran tagihan pribadi dan melakukan pengisian ulang pulsa prabayar seluruh operator telekomunikasi. Â
Setelah acara talkshow dari tiga pembicara yang spektakuler berakhir, kemudian dilakukan launching BII Maybank2u Apps secara resmi oleh Stefanus Willy Sukianto, Gusnawan Tjan, Hevi Angweita (Head of Liabilities BII Maybank) dan Lani Darmawan ( Direktur Perbankan Ritel BII Maybank).
Â
Setelah dilakukan peluncuran BII Maybank2u secara resmi, maka kemudian dilakukan live demo BII Maybank2u yang dibawakan langsung oleh Gusnawan Tjan.Â
Ketika nasabah hendak melakukan login / akses masuk, tentu saja telah mengetahui username dan password. Selain itu juga dibekali kode konfirmasi pada SMS Token. Kedua pengaman dalam proses akses masuk ke Apps belum tentu menjamin keamanan. Disini biasanya para hacker akan memanfaatkan celah dengan membawa nasabah ke link yang sangat mirip dengan aplikasi bank. Inilah yang menjadi perhatian dan salah satu keunggulan utama BII Maybank2u Apps dengan tambahan fitur pengamanan yang berlapis.
Ternyata apabila dalam rekening tabungan ada dana lebih yang menganggur, maka dapat dilakukan pembukaan deposito berjangka hanya dengan sentuhan jari.Â
Untuk transfer dana terdapat fitur future date dan recurring transaction, Â dimana transfer dana dapat dilakukan berulang kali secara otomatis dan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Ini biasanya dilakukan oleh para orangtua yang mengirim dana bulanan anaknya yang menempuh pendidikan di luar kota. Ini juga dilakukan nasabah yang ingin berdonasi secara rutin ke yayasan/lembaga sosial.Â
Dengan dukungan teknologi augmented reality, nasabah akan mudah untuk pencarian lokasi kantor cabang dan ATM terdekat dari posisi nasabah saat itu. Selain itu akan mengetahui lokasi dan info promosi dari para tenant yang telah bekerjasama dengan BII Maybank seperti diskon menarik, lokasi SPBU terdekat. Aplikasi BII Maybank2u juga terkoneksi dengan jejaring media sosial Facebook dan Twitter. Ini tentu akan sangat mendukung dan menunjang kebutuhan gaya hidup nasabah.Â
Proses transfer dana melalui RTGS, SKN dan realtime online (via jaringan ATM Bersama, Prima/BCA, ALTO).
Terdapat juga informasi kurs valuta asing dan kalkulator untuk simulasi pinjaman KPR. Fasilitas BII Maybank2u bebas biaya registrasi dan administrasi. Biaya hanya dibebankan pada jenis transaksi tertentu (RTGS, kliring, kiriman uang dalam valuta asing).Â
Aplikasi BII Maybank2u dapat diunduh (download) di Google PlayStore dan iOS AppStore. Satu aplikasi dapat mengakses semua rekening tabungan, giro, deposito, kartu kredit, KPR dan KTA. Pengelolaan semua portofolio rekening dan berbagai transaksi perbankan dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun.Â
Â
Setelah selesai acara talkshow, peluncuran BII Maybank2u Apps dan live demo BII MaybanK2u Apps, maka saatnya doorprize enam buah smartphone untuk para undangan media ekonomi/keuangan. Kemudian dilanjutkan dengan jamuan santap siang untuk seluruh undangan media dan undangan internal BII Maybank . Tampak dalam foto di bawah ini suasana santap siang dan sekaligus dimanfaatkan beberapa rekan media untuk wawancara khusus dengan para direksi dan manajer BII Maybank untuk menggali informasi tambahan mengenai produk BII Maybank2u dan strategi kedepan dari BII Maybank.
Bersambung (to be continued)
Â
Â
Artikel terkait (SAMBUNGAN) berikutnya:
Saatnya Perbankan Dalam Genggaman Kapanpun dan Dimanapun Bersama BII Maybank2u Apps [2]
Â
Â
Â
Keterangan : semua foto merupakan dokumentasi pribadi penulis
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H