Penyelenggaraan workshop yang cukup spontan ini amat bermakna bagi saya dan Zubeth. Penting sekali membangun home-school connection, mengaitkan hal-hal yang dipelajari di sekolah dengan kehidupan sehari-hari. Membumikan sains, menyederhanakan keilmuan, mengaburkan batas sains/seni. Literacraft memberikan sepercik harapan bagi kami (btw, istilah Literacraft perlu diajukan dalam keilmuan kajian literasi nih) Terima kasih buat segenap pengurus TPA Brunswick sebagai host acara ini, Kanti atas posternya, Deasy yang sudah membantu mencari bahan-bahan, oom Dian yang menyiapkan projector, dan pastinya para ortu yang setia mendampingi anak-anak. Juga buat Lina, mbak Anisah dan mbak Nunung, terima kasih atas sumbangan foto-fotonya Most importantly, anak-anak sendiri adalah bintang dari workshop ini. You all are truly shining stars!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H