Mohon tunggu...
Andri Pranata Kusuma
Andri Pranata Kusuma Mohon Tunggu... Insinyur - Short Escape Artist

Hi! Follow my journey also on my personal blog: thenomaddict.blog and my Instagram Account: @pranataandrii. Let's Travel together next time, shall we?

Selanjutnya

Tutup

Trip

Perjalanan ke Surganya Peselancar, Pacitan

18 November 2018   13:50 Diperbarui: 18 November 2018   14:31 1784
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa yang ada dibenak teman-teman ketika mendengar Pacitan? Jujur buat Saya sebelum berkunjung ke Pacitan, Saya tidak tahu lagi ada apa di Pacitan selain tempat Surfing yang sudah bertaraf internasional. Tapi setelah mencari-cari informasi lewat media sosial dan googling ternyata Pacitan memiliki banyak tempat wisata yang dapat teman-teman kunjungi.

Selama mengeksplor Pacitan, Saya menyewa motor dari Mas Irul, Motorent Solo (http://www.sewamotorsolo.com). Harganya variatif, temen-temen bisa mampir ke situsnya atau langsung kontak Mas Irul, nomornya Saya lampirkan di bagian bawah artikel ini.

Perjalanan dari Solo ke Pacitan memakan waktu 3 jam lebih, kalau jalan santai memakan waktu hampir 4 jam. Kondisi jalan besar Solo-Pacitan sudah terbilang baik. Hanya saja kami sempat melewati jalur alternatif (arahan google maps) yang memiliki sedikit penerangan dan jalan yang agak rusak. Gak kebayang deh kalau malam-malam lewat situ, haha.

Untuk tempat tinggal, 1 malam Saya tinggal di hostel La Calypso, daerah Pantai Pancer. Hostel ini punya orang Prancis yang dibantu oleh Mas Agung, orang lokal. Hostel yang Saya dan teman-teman sewa yang bagian bunkbed. Fasilitasnya juga bersih, ada dapur dan ruang makan dan ngopi bersama. Maklum salah satu pemiliknya dari orang luar, sehingga didesain agar mempererat kebersamaan antar traveller. Tapi yang menjadi minusnya, saat itu saya kesana malam hari dan penerangannya sangat buruk bahkan googlemaps memberikan alur yang salah sampai kita masuk ke kuburan! Sungguh berasa apes saat itu.

Esok malamnya karena kita mengeksplor spot lain di Pacitan, jadi kita tinggal di homestay lain. Homestay Prapto namanya. Ini dekat dengan Pantai Watu Karung. Harga juga relatif murah dengan model standar homestay dank arena kami berlima dan dina cewe sendiri, jadi kami tetap 1 kamar dan menyewa kasur tambahan.

Pantai-Pantai di Pacitan semua memiliki kesamaan yaitu ombak pantai selatan yang terlihat ganas. Bahkan beberapa turis internasional yang Saya temui di La Calypso memberi julukan Pacitan sebagai The Surfers Paradise. Waktu Saya yang sempit kurang lebih 3 hari untuk menjelajahi Pacitan Saya maksimalkan dengan mengunjungi pantai-pantai ternama di Pacitan. Apa saja sih pantai yang bisa temen-temen kunjungi sewaktu di pacitan? Dengan waktu 3 hari Saya berhasil mendatangi pantai-pantai berikut:

Pantai Soge

Berjarak 3 jam dari Stasiun Solo Jebres, Pantai ini merupakan destinasi pertama Saya dan teman-teman di Pacitan. Hamparan pasir yang sangat panjang menyegarkan fisik kami yang sudah lelah akibat berkendara dengan sepeda motor selama 3 jam lebih.

Setelah 3 jam lebih akhirnya, Pantai Soge
Setelah 3 jam lebih akhirnya, Pantai Soge
Pantai Taman

Apasih yang menarik dari Pantai Taman? Pantai ini terkenal dengan pemandangan dari spot flying fox-nya. Saat kami datang tidak ada penjaganya dan terlihat kalau flying fox-nya seperti tidak dioperasikan lagi. Pemandangan yang terlihat dari atas tempat flying fox sungguh luar biasa dengan Pantai Taman sebagai latarnya.

Samuel di ikon Pantai Taman
Samuel di ikon Pantai Taman
Pantai Srau

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun