Mohon tunggu...
Prama Ramadani Putranto
Prama Ramadani Putranto Mohon Tunggu... Guru - Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Inilah 4 Hal yang Paling Dirindukan Ketika Kembali Sekolah

12 Januari 2022   09:06 Diperbarui: 18 Januari 2022   10:47 1245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan di Kantin Sekolah Sebelum Pandemi - Sumber : lifestyle.kompas.com

"Tanda-tanda Pembelajaran Tatap Muka (PTM) akan segera dilaksanakan dengan jumlah peserta didik yang lebih banyak begitu nyata terlihat. Rasa tak sabar ingin bertemu dengan teman-teman di sekolah semakin membuncah." 

Semangat belajar di sekolah begitu tinggi setelah sekian lama terjebak dalam kebosanan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). 

Keluhan-keluhan begitu nyata terasa, mulai dari pembelajaran yang tidak efektif hingga rasa malas gerak yang selalu hinggap sehingga berat badan terus bertambah. 

Ketika pemerintah pusat dan pemerintah daerah bersinergi untuk kembali membuka sekolah untuk melaksanakan PTM, hal ini disambut positif oleh semua kalangan, baik dari peserta didik maupun orang tua peserta didik. Rasa tak sabar ingin kembali ke sekolah begitu nyata. 

Selain untuk kembali belajar di ruang kelas, ada beberapa hal yang selalu dirindukan ketika kembali ke sekolah. Berikut ulasannya.

1. Bermain Bersama Teman-teman 

"Main bola saat jam istirahat bersama teman-teman begitu mengasyikkan." 

Ketika bel istirahat berbunyi seakan-akan menjadi sebuah pertanda dimulainya pertandingan sepakbola antar kelas. Cukup dengan waktu sekitar sepuluh hingga lima belas menit pertandingan sepakbola di halaman sekolah menjadi sangat berkesan dan mengasyikkan. 

Meskipun gawang yang dibuat hanya menggunakan sepatu atau batu sebagai tanda, namun keseruan itu sungguh dirindukan. Namun ketika PTM saat ini, apakah diperbolehkan untuk bermain sepakbola di sekolah? 

Semoga saja tetap diperbolehkan meski dengan sebuah kebiasaan yang berbeda. Masker terpasang dan protokol kesehatan tetap harus diterapkan.

2. Ngobrol Asyik di Taman Sekolah

"Entah membahas soal pelajaran sekolah atau hal lainnya, ngobrol asyik di halaman sekolah bersama teman-teman menjadi hal yang sangat dirindukan."

Hal apapun yang dibahas dalam sebuah obrolan di taman sekolah selalu saja mengasyikkan. Terkadang disertai dengan tawa dan canda sehingga momen-momen ini sangat dirindukan oleh peserta didik. 

Entah saat jam istirahat atau pun selepas pulang sekolah, obrolan asyik selalu saja hadir di tengah-tengah peserta didik. 

Sembari menikmati indahnya bunga, sembari duduk di bawah pohin rindang yang teduh, rasanya ngobrol asyik di taman sekolah bakal dapat terwujud kembali, namun tentunya tetap harus saling menjaga diri dengan protokol kesehatan yang baik.

3. Makan Bersama di Kantin Sekolah

"Gendar pecel, soto ayam, gorengan, dan es teh menjadi menu favorit di kantin sekolah. Kangen? Sudah pasti!"

Jikalau kantin sekolah diizinkan dibuka dengan segala ketentuan protokol kesehatan yang diberlakukan sudah baran tentu hal ini sangat mengasyikkan. 

Kantin menjadi salah satu tempat favorit peserta didik untuk bersantai ria setelah dihantam materi pelajaran. Setidaknya kantin menjadi tempat istirahat yang asyik untuk memulihkan kembali kondisi agar siap untuk melanjutkan kegiatan pembelajaran pada jam berikutnya. 

Mengisi energi dengan asupan makanan khas kantin sekolah benar-benar mampu membuat rasa kangen begitu nyata merasuk ke dalam diri.

4. Kembali Menjalankan Organisasi

"Tak dapat dipungkiri bahwasannya jalannya organisasi sekolah sempat tersendat selama pandemi."

Rapat organisasi secara daring sungguh tidak dapat berjalan dengan efektif sehingga semua kegiatan organisasi sedikit tersendat. 

Kembali ke sekolah untuk PTM menjadi momen paling ditunggu oleh aktivis-aktivis sekolah untuk kembali menjalankan roda organisasi yang sempat tersendat. 

Meski sedikit berbeda karena penerapan protokol kesehatan yang ketat dalam beraktivitas naiun setidaknya asa untuk kembali menjalankan roda organisasi begitu jelas terasa.

***

Pelaksanaan PTM semakin ditunggu-tunggu. Hadirnya informasi tersebut disambut positif oleh banyak kalangan baik peserta didik maupun orang tua peserta didik. 

Keberlangsungan pendidikan secara normal sungguh dinantikan sebagai penawar kekhawatiran setelah sekian lama terjebak dalam PJJ yang membosankan. 

Banyak hal yang dirindukan ketika kembali ke sekolah, meski sedikit berbeda dikarenakan penerapan protokol kesehatan, namun hal tersebut bukanlah sebuah masalah yang berarti untuk terus begerak ke arah positif. (prp)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun