Aih, lagi-lagi demi privasi atau entah apapun alasanya. Terkadang status online dalam whatsapp pun bisa menjadi pemicu keributan karena hadirnyas sosok sangat mengganggu dalam berkomunikasi bagi sebagian orang. Jangan khawatir, whatsapp pun paling pengertian dengan menyediakan fitur untuk menghilangkan status online dalam chat room.
Namun Sebenarnya Apa Sih yang Terjadi?
Memang benar setiap orang memiliki privasi masing-masing sehingga memutuskan menerapkan fitur whatsapp di atas sebagai upaya menjaga kenyamanan dan ketenangan dalam berkomunikasi. Kemudahan-kemudahan dalam berkomunikasi dewasa ini terkadang pun berjalan dengan tidak semestinya dan jauh dari etika komunikasi.Â
Ada beberapa alasan mengapa sesorang menerapkan fitur tersebut. Biasanya terkait dengan pekerjaan yang tak kenal waktu sehingga selalu saja dihubungi oleh siapapun dari pihak kantor yang tak peduli waktu. Informasi yang disampaikan pun melalui pesan whatsapp seakan seperti meneror. Hal tersebut sangat mengganggu kenyamanan. (prp)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H