Serial manga One Piece telah menjadi semakin menegangkan akhir-akhir ini, terutama jika membahasan chapter 1041 mendatang.
Sebelumnya kita sudah diperlihatkan bagaimana Trafalgar Law dan Eustass Kidd mati-matian dan akhirnya berhasil mengalahkan Big Mom.
Namun keadaannya saat ini belum terlalu jelas, apakah Big Mom masih hidup atau ia benar-benar tewas.
Terdapat sebuah teori dari sumber forum penggemar One Piece, mengenai buah iblis Soru Soru No Mi milik Big Mom yang bisa saja diambil oleh Nami jika ia benar-benar tewas.
Baca Juga: Demon Slayer Season 3 Siap Digarap, Simak 2 Hashira yang Akan Muncul
Saat ini keadaan Big Mom sendiri sudah sangat menghawatirkan, dimana yang kita tahu dirinya sudah dibawa jatuh oleh tembakan terakhir Kidd yang membuat lubang besar di tubuhnya.
Secara logika seharusnya dengan luka sebesar itu, ia sudah tewas sekarang ini. Namun karena kita membicarakan seorang Yonko, terlebih lagi Big Mom tentu masih ada beberapa kemungkinan yang terjadi.
Kemungkinan yang paling dekatnya tentu adalah Big Mom saat ini hanya pingsan atau tertidur, namun ia akan dibawa pergi oleh beberapa anak nya yang masih ada di Onigashima.
Alasan para penggemar mengait-ngaitkan Big Mom dengan Nami mungkin karena Nami lah satu-satunya orang yang bisa menggunakan anak Big Mom, yaitu Zeus sebagai senjata terkuat.
Dengan begitu cukup masuk akal bila dikatakan Nami adalah seseorang yang pantas menjadi pemakan buah iblis Soru Soru No Mi setelah Big Mom.
Sekarang pertempuran hanya tinggal bergantung pada Luffy untuk mengalahkan penjahat utama dalam Arc kali ini, yaitu Kaido.
Terakhir terlihat didalam panel manga, Kaido sudah mengaktifkan jurus baru miliknya yang ia lakukan ketika dirinya mabuk. Walaupun begitu dia menjadi lebih gesit dan cekatan dari sebelumnya.
Luffy terpaksa harus lebih berhati-hati mulai saat itu akibat serangan brutal tanpa arah dari Kaido ketika ia mabuk tersebut.
Disisi lain, Momonosuke sudah membeberkan kalau dirinya mendengar suara Zunesha yang merupakan gajah yang hidup 800 tahun lalu dan disebut-sebut sebagai sahabat dari Joy Boy.
Baca Juga: Boruto: 10 Kage Ini Dinilai Terlemah Sekarang, Apa Alasanya?
Dari kemunculan Zunesha ini juga kita bisa memprediksi dimana sosok Joy Boy yang selama ini dibicarakan sepertinya sudah mulai terkuak.
Beruntungnya sampai saat ini penggemar bisa menghela nafas lega dari ledakan bom Onigashima, karena Yamato sudah membekukan seisi gudang senjata dengan nafas beku miliknya.
Untuk kelanjutan cerita selanjutnya kita tunggu saja pada seri One Piece chapter 1041 mendatang, seri manga ini tentunya bisa kamu baca gratis di Viz Media maupun Manga Plus.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H