Pengujian pada Karma Kawaki ini sepertinya sudah dilakukan jauh-jauh hari oleh Amado dan bocah tersebut diluar sepengetahuan para petinggi desa, termasuk Naruto dan Shikamaru.
Bisa jadi niat jahat Amado adalah mengendalikan Kawaki sebagai senjata dimasa depan, dan menggunakannya sebagai alat penghancur untuk semua orang yang menghalangi jalannya.
Baca Juga: Naruto: Apakah Madara Menyesali Perbuatannya Disaat Terakhir?
Sampai saat ini hanya Sumire lah yang diam-diam memperhatikan niat Amado yang sebenarnya, ironisnya ninja berpengalaman seperti Sai memilih tidak memperhatikan Amado.
Sai nampaknya lebih memikirkan cara agar dapat menolong Naruto dari Boruto yang tengah hilang kendali, alhasil belum ada yang mengetahui rencana apa yang dilakukan oleh Amado kedepannya.
Itu dia pembahasan mengenai niat jahat Amado pada serial Boruto: Naruto Next Generation, jika kamu memiliki pendapat menarik mengenai serial ini, silahkan tinggalkan di kolom komentar, sekian dan terimakasih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H