Mohon tunggu...
Ilham Maulana
Ilham Maulana Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis Lepas

Tech Enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Artikel Utama

NBA: Siapakah Big 3 Paling Menakutkan di Season 2021-2022?

2 September 2021   02:19 Diperbarui: 2 September 2021   17:27 4045
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pebasket andalan Los Angeles Lakers, LeBron James. Foto: AFP/Ronald Cortes via Kompas.com

Mulai dari Broklyn Nets dan Lost Angels Lakers memiliki big 3 paling menakutkan di liga NBA, namun siapakah yang akan mendominasi?

Memenangkan kejuaraan NBA tentunya sulit, terutama di season mendatang, Memenangkan kejuaraan basket nomor satu didunia tanpa Big 3 tentunya akan menjadi tantangan yang sangat luar biasa. Apalagi di musim mendatang kita akan disajikan para tim monster seperti Broklyn Nets dan Lakers yang di sertai big 3 mereka. Disini saya akan membahas siapakah tim dengan Big 3 paling menakutkan di musim mendatang. Mari kita lanjut ke pembahasannya.

1. Broklyn Nets menjadi bintang nomor satu dari Timur

Seperti yang diberitakan, 3 pemain terbaik di NBA berada di Broklyn Nets, mulai dari Kevin Durant, Kyrie Irving, dan juga James Harden. Selain itu, mantan All-Star seperti Black Griffin pun ikut membela tim tersebut.

Durant adalah salah satu dari tiga pemain teratas yang masih hidup, Harden telah memenangkan tiga dari empat gelar penilaian terakhir, dan Irving telah mengambil salah satu tembakan terbaik dalam sejarah NBA. Penulis mendapat gambaran betapa bagusnya orang-orang ini di babak pertama playoff 2021 ketika mereka bergabung.

Dikutip dari ESPN, dengan rata-rata 85,2 poin per pertandingan melawan Boston Celtics, yang menjadikan angka tersebut sebagai yang pertama dan paling besar dicetak trio manapun disepanjang sejarah NBA. Ini adalah keberuntungan yang memalukan di atas kertas, tetapi Nets harus tetap sehat untuk memenangkan kejuaraan. 

Pada musim lalu, trio super Brooklyn berkumpul untuk bermain hanya 202 menit bersama di musim reguler karena cedera yang dialami Kyrie dan Harden. Jika mereka ingin memaksimalkan kinerja big 3 mereka, tentu para pemain tersebut harus tetap sehat sepanjang season NBA 2021-2022 mendatang.

Selain itu, bukan hanya mereka pencetak angka terbaik di NBA yang ada di Broklyn Nets. Joe Haris dan yang baru saja terekrut, Patrick Mils merupakan penembak catch-and-shoot 3 angka terbaik di liga, yang membuat mereka mungkin menjadi tim paling menyeramkan di wilayah timur saat ini.

2. Lost Angels Lakers menjadi bintang nomor satu dari Barat

Dari wilayah barat, kita pasti tahu siapa yang akan merajai rangking mendatang. Ya, Lost Angels Lakers. Dengan big 3 baru mereka yang diisi oleh Lebron James, Anthony Davis, dan Russell Westbrook mereka akan menjadi kontender juaran di musim depan.

Walaupun banyak perdebatan mengenai seluruh Roaster mereka yang rata-rata diisi oleh pemain veteran berumur lebih dari 30 tahun. Mereka tetap bisa menjadi raja dari wilayah barat, karena dengan seluruh pemain yang memiliki pengalaman Playoff seperti Carmelo Anthony atau bahkan Rajon Rondo, tentunya akan bisa membimbing para pemain muda Lakers seperti Tale Horton, Kendrick Nunn, dan Malik Monk.

Yang menjadi pertanyaan sekarang, apakah mereka mengacaukan kekuatan Defensif mereka, dengan banyaknya pemain veteran di roaster?.

Lakers dari era Frank Vogel telah menjadi raksasa defensif di liga. Mereka mengambil tempat ketiga dalam efisiensi pertahanan pada season 2019-20 dan tempat pertama musim lalu. Tapi adil untuk bertanya apakah personil baru musim panas ini akan merusak kemampuan bertahan tim ini. 

Selain itu, Mereka tidak hanya mendatangkan Westbrook dan Carmelo Anthony yang keterampilan bertahannya melemah, tetapi mereka juga mengirim Kentavious Caldwell Pope, Alex Caruso, dan Kyle Kuzma, yang memberikan inti pertahanan perimeter yang solid. 

Mungkin dilihat secara kasar, pertahanan mereka melemah. Namun disisi menyerang, mereka tentunya mengalami peningkatan. Mari kita lihat saja ketika mereka berhadapan dengan para tim wilayah barat yang diisi oleh para pemain elit.

3. Millwaukee Bucks menjadi tim kedua dengan big 3 mereka di wilayah timur

Di bawah Broklyn Nets tentunya masih ada Millwaukee Bucks dengan big 3 mereka yang diisi oleh Giannis Antetokounmpo, Krist Middleton, dan Jrue Holiday. Seperti yang kita ketahui dengan big 3 mereka yang tetap sehat, mereka bisa mengambil gelar juara NBA musim lalu. 

Namun apa jadinya jika mereka berhadapan dengan Nets ataupun Lakers di Playoff dengan para big 3 dari tim tersebut?. Tentunya hasil yang akan mereka dapat tidak semulus musim lalu.

Dari segi pertahanan, tidak ada Big 3 di liga NBA yang bermain sebaik pertahanan Milwaukee. Dikutip dari ESPN, pada babak playoff musim lalu trio ini mencatat total 565 menit bersama dan membukukan peringkat bersih plus-12,3, sebagian besar karena mereka menahan lawan dengan 97,9 poin per 100 kepemilikan bola. Tentu hal tersebut sungguh luar biasa, terutama di babak playoff melawan tim yang menyertakan pemain seperti Durant, Trae Young dan Chris Paul .

Penampilan dua arah Antetokounmpo yang luar biasa pada final NBA 2021 merupakan pratinjau atraksi yang akan datang. Dia kembali dari cedera lutut yang menakutkan di final Wilayah Timur dan tampil sangat berkelas di kedua ujung lantai yang memicu Bucks menjadi juara.

Giannis juga tidak hanya mencetak 50 poin dalam pertandingan jarak dekat serta menampiloan permainan bertahan menakjubkan yang akan kita ingat selamanya, dia juga memimpin semua orang di Final dalam mencetak gol, rebound, dan blok. 

Tidak ada pemain yang memiliki penampilan seperti itu di final sejak Shaquille O'Neal mengenakan warna ungu dan emas di Lakers. Mengingat Antetokounmpo baru berusia 26 tahun, dengan performanya seperti itu sendiri seharusnya membuat takut semua orang di sekitar liga.

Lain cerita dengan Krist Middleton tidak sekonsisten Antetokounmpo dalam perebutan gelar, tetapi dia membuktikan bahwa dirinya bisa melakukan peran penting didalam tim, terutama saat Bucks menutup Hawks di final wilayah timur. 

Dia mampu melakukan banyak hal dengan cara yang tidak dilakukan rekan setimnya. Holiday telah memberi Bucks penangan bola yang menenangkan di waktu genting, dan Middleton memberi mereka pembuat tembakan yang hebat. Antara perebutan gelar mereka dan Holiday serta kejayaan Olimpiade Middleton, ketiga orang ini tentu akan tiba di kamp pelatihan Offseason musim ini dengan sangat percaya diri.

4. Phoenix Suns ada di peringkat kedua dengan Big 3 mereka di wilayah barat

Setelah datangnya Chris Paul pada tim ini, Phoenix Suns telah melakukan banyak peningkatan didalam liga. Tidak hanya membawa sang tim matahari barat ini ke Playoff, Paul juga membawa mereka melewati final wilayah dan sampai ke panggung final NBA.

Big 3 Phoenix Suns mungkin tidak semewah Lakers dan Nets, namun dengan pencapaian mereka di musim lalu, ini akan menjadi tombak awal mereka sebagai tim kontender juara di musim depan. Big 3 yang diisi oleh Christ Paul, DeAndre Ayton, serta Devin Booker akan membuat penampilan menakjubkan di musim mendatang.

Bagaimana mereka melakukannya?, Musim lalu Big 3 Suns ini membakar pertahanan lawan, mencatat peringkat ofensif 118,3 di lebih dari 1.300 menit bersama-sama di lapangan. Untuk konteksnya, memang benar Broklyn Nets memecahkan rekor NBA dengan mencetak 117,3 per 100 musim lalu. 

Namun, kita bisa mengkombinasikan hal tersebut dengan fakta bahwa Phoenix Suns berada di peringkat keenam dalam efisiensi pertahanan tahun lalu dan dari sini kita bisa melihat kalau tim ini sama sekali tidak bisa dianggap remeh.

Pertanyaan kedua, Apakah mereka bisa menjadi tim kontender juara pada musim depan?. Jawabanya tergantung dari kesehatan Christ Paul dan juga perkembangan para pemain muda mereka. 

Seperti yang kita tahu, CP3 telah berjuang melawan cidera selama bertahun-tahun. Selain itu, pada Playoff musim depan ia akan berumur 37 tahun. Tentu peranya sangat penting bagi tim, tidak hanya sebagai pemain tetapi juga sebagai pemimpin.

Sementara itu, para pemain muda mereka tentu memiliki potensi yang luar biasa. Diantaranya seperti Minal Bridges, Cameron Payne, dan Cameron Johnson. Jika Christ Paul dapat tetap sehat dan para pemain muda ini mendapat perkembangan, tentu mudah bagi mereka untuk dapat kembali ke panggung juara.

Tiga Besar Brooklyn Nets dan Tiga Besar yang baru dibentuk di Los Angeles Lakers.(Sumber: Marca.com).
Tiga Besar Brooklyn Nets dan Tiga Besar yang baru dibentuk di Los Angeles Lakers.(Sumber: Marca.com).

Itu dia pembahasan mengenai siapakah Big 3 terbaik di musim mendatang, tentu dilihat secara kasar Broklyn Nets dan Los Angels Lakers merukapakan tim dengan big 3 terbaik saat ini. Tapi kita lihat saja penampilan mereka di musim depan, sekian dan terimakasih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun