Pada tanggal 20 Agustus tim PPK Ormawa BEM FEB UM melakukan percobaan realisasi program Mojangki Space yang hari ini terfokus pada 2 POS yaitu Artventure of Tulusbesar dan Pallet of Expression Tulusbesar. Rangkaian kegiatan hari ini diawali dengan adanya pembuatan POS di area sekitar Desa Tulusbesar yang lebih tepat berada di Panggung terbuka. Tim PPK Ormawa BEM FEB UM membuat sketsa bentuk POS yang akan dibuat kemudian melaksanakan pengukuran tempat untuk memudahkan membeli peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan.
Kegiatan hari ini tidak berhenti sampai disana, namun Tim PPK Ormawa BEM FEB UM melakukan pemenuhan perlengkapan dan peralatan untuk realisasi 2 POS ini seperti halnya beberapa permainan tradisional (lompat tali, dakon, ular tangga, dan beberapa lainnya) kemudian ada pemenuhan peralatan melukis untuk kegiatan yang akan dilakukan pada POS Pallet of Expression Tulusbesar. Tim PPK Ormawa BEM FEB UM hari ini juga melaksanakan uji coba perlengkapan yang akan digunakan pada realisasi 2 POS program Mojangki Space, kegiatan uji coba ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efektivitas dan kualitas program yang akan dibawa ke masyarakat serta digunakan untuk memberikan evaluasi sebelum dilaksanakan peluncuran 2 POS program Mojangki Space untuk menghindari kesalahan-kesalahan teknis lainnya.
Adanya kegiatan hari ini Tim PPK Ormawa BEM FEB UM dengan semangat yang membara dan memiliki harapan besar untuk dapat merealisasikan POS Artventure dan Pallet of Expression Tulusbesar dengan lancar dan mendapatkan hasil yang memuaskan serta Program Mojangki Space dapat dirasakan oleh masyarakat Umum tidak hanya diwilayah Desa Tulusbesar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H