1. Usahakan wajahnya mirip dengan yang di KTP, kalau di KTP Â tersenyum, jangan pula saat berobat merengut. Tapi kalau di KTP kurus dan sekarang gemuk, ya ke dukcapil-lah buat foto baru.
2. Yang sekarang berhijab dan dahulunya tidak, maka boleh berfoto ulang di dukcapil atau aturlah jilbabnya supaya mirip posisi rambut saat belum berhijab.
3. Kalau di KTP tidak berkacamata, maka saat berobat lepaskan dulu kacamatanya.
4. Ini nih yang sering, jenggot dan kumis. Kalau di KTP klimis, maka saat berobat jangan berjenggot tebal dan berkumis lebat.
5. Kalau operasi plastik, ya bagusnya bikin KTP baru.
Demikianlah informasi terbaru soal verifikasi wajah pasien BPJS, semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H