Musim semi di China, Â bertepatan dengan liburan buruh 1-4 Mei 2019 selama 4 hari membuat Beijing ibukota negeri dengan penduduk 1,4 milyar orang menjadi ramai dikunjungi wisatawan domestik maupun mancanegara.Â
Keberhasilan pemerintah kota ini mengatasi penggunaan mobil dan motor dengan memperbanyak subway, Â bus dan pengadaan mobil listrik sangat layak dicontoh.Â
Mungkin selain polusi udara akibat  pencemaran asap pabrik dan kendaraan bermotor atau kebakaran hutan seperti di Indonesia,  di Beijing saat ini banyak sekali taman bunga dibuat dan sangat indah,  tetapi serbuk sari bunga-bunga itu banyak beterbangan di udara yang sebagian dapat dilihat secara mata telanjang berbentuk seperti butiran pasir atau kapas kecil kecil putih,  kalau masuk ke hidung pasti membuat bersin.Â
Beberapa orang yang berpapasan dengan masker memang terlihat bersin bersin bahkan ada yang batuk -batuk kencang dengan bunyi napas mengi.Â
Jadi, Â para penderita asma di Indonesia yang rata-rata 4,5% dari populasi kita, Â kalau berwisata ke kota lain atau luar negeri yang banyak bunga di musim semi, bawalah masker dan obat asma yang cukup.Â
Khusus untuk obat asma hisap (inhaler), Â bawalah surat keterangan dokter bahwa anda perlu obat itu karena mungkin saja tidak diperbolehkan masuk bandara karena ada gasnya.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H