Mohon tunggu...
Popi Rahim
Popi Rahim Mohon Tunggu... Jurnalis - Be your self

Do the best thing even small thing

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Semarak Visions of Peace Bersama Anak Indonesia Gelar HUT RI 78 di Keraton Surakarta

5 Agustus 2023   11:06 Diperbarui: 5 Agustus 2023   11:08 170
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Keraton Surakarta. Foto: Popi RI

SOLO - Visions of Peace Initiative (VOPI) kembali melanjutkan acara tur perdamaian Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78. Kali ini bersama 5000 Anak di Surakarta, Cirebon, Bogor dan Jakarta.

Acara puncak digelar di Sasono Mulyo Keraton Surakarta, Jumat (4/8/2023).

Agenda kegiatan yang dimulai pada 1 Agustus 2023  ini merupakan selebrasi Hari Kemerdekaan Indonesia. Tentunya untuk membawa pesan-pesan perdamaian lewat seni.

Anak-anak melakukan berbagai macam kesenian, tarian dan aktivitas budaya untuk perdamaian.

"Suatu kehormatan bisa merayakan kemerdekaan Indonesia bersama warga Indonesia. Semboyan nasional Indonesia, Bhinekka Tunggal merupakan kekayaan warisan kemerdekaan," ucap International Founder VOPI Princess Cheryl Halpern.

Menurutnya, peringatan tahunan kemerdekaan Indonesia ini menegaskan kembali prinsip toleransi yang terkandung dalam motto tersebut.

"Setiap orang Indonesia dapat berbangga dengan semboyan persatuan dan kebebasan yang tak tergoyahkan selama bertahun-tahun ini," katanya.

Sementara Prince Damien Dematra selaku founder Visions of Peace Initiative mengatakan, alasan Independence day Tour Perdamaian ini diadakan untuk semakin mengobarkan semangat perdamaian dan kemerdekaan.

"Kami harap tour ini dapat menginspirasi generasi muda Indonesia," jelasnya.

Dalam acara ini juga diluncurkan untuk ketiga kalinya buku tema perdamaian berjudul "The Art of Peace" Volume 1 sebagai bagian dari Tour Perdamaian ini.

"Buku ini berukuran 59,4 x 84,1 cm, buku ini secara resmi telah masuk dalam rekor Buku Terbesar Dengan Tema Perdamaian di Dunia yg diberikan oleh Royal World Records," kata Direktur Eksekutif Princess Natasha Dematra.

Selain itu, Buku ini juga telah diperkenalkan di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat. (SW)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun