23 tahun sudah kita mengarungi samudera luas yang tidak bertepi
Angin, gelombang, dan badai silih berganti menyapa
Selama ini kita satu frekuensi dalam mengarungi gelombang
Bahtera kehidupan rumah tanggaÂ
Aku memang bukan istri yang sempurna buat suamiku
Semoga aku selalu bisa jadi penggembira hatimu
Dan selalu dapat mewarnai hatimu.
Terima kasih suamiku,,,
Kau telah mengajariku untuk selalu
menjaga lisanku dan kepatuhanku.
Aku sangat bersyukur karena Allah telah
mengirim suami tersabar untukku.
Terima kasih ya Allah yang telah
mempertemukan aku dengan suamiku tercinta.
Terima kasih ya Allah yang telah
memberikan pendamping sebaik suamiku.
 Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI