Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) kelompok 42 Gelombang 13 mengadakan kegiatan kerajinan dalam pembuatan tas anting dengan obyek ibu PKK desa Senggreng kecamatan Sumberpucung-Malang, (27/12/2020).
Dengan kondisi pandemi covid-19 seperti saat ini tak hanya anak-anak akan tetapi sebagai ibu-ibu tentunya juga merasa sangat membosankan dalam melakukan pekerjaan rumah dan mendampingi anak dalam pembelajaran via daring. Oleh karena itu mahasiswa PMM kelompok 42 memberikan peluang bagi ibu-ibu setempat untuk melaksanakan kegiatan kerajinan sebagai bentuk kegiatan produktif di masa pandemi, dengan lokasi di balai desa Senggreng.
Tak hanya mahasiswa saja, akan tetapi kegiatan kerajinan kali ini didampingi oleh tutor dalam bidangnya yaitu Ibu Miftakhul Jannah. Pada proses kegiatan, ibu mifta memberikan intruksi pembuatan tas anting tersebut dengan dibantu oleh mahasiswa PMM sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik.
Selain itu, dengan pembuatan kerajinan tas anting dengan bahan rotan ini juga sangat bermanfaat karena dengan mendapatkan ilmu dasar pembuatan tas anting ini dapat dikembangkan kembali dan dapat diproduksikan ke beberapa pasar maupun toko lainnya.
Respon ibu-ibu dalam kegiatan pembuatan tas anting ini sangat baik sehingga cukup banyak ibu-ibu yang memiliki antusias yang tinggi dalam mengikuti kegiatan tersebut dan menyeselaikan kerajinan tas anting dengan beragam warna maupun bentuk pita sehingga terlihat sangat menarik.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI