Mohon tunggu...
Siti Nur Aisyah
Siti Nur Aisyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Selalu Bersyukur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PMM Kelompok 53 Desa Segodorejo Menebar Kepedulian dengan Berbagi Sembako

21 Mei 2021   22:33 Diperbarui: 21 Mei 2021   22:49 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebagai makhluk sosial, kita ditakdirkan untuk hidup bersama sehingga kita membutuhkan orang lain dalam menjalani hidup ini. Sebaliknya pun demikian, terkadang orang lain juga membutuhkan bantuan kita jika mereka sedang dalam kondisi kesusahan karena sejatinya manusia diciptakan untuk saling membantu.

Kelompok 53 mewujudkan perhatian dan kepedulian untuk berbagi sembako kepada beberapa warga Desa Segodorejo yang sangat membutuhkan. Semua anggota bergegas dan antusias untuk saling memberikan sembako dengan baik. Bergantian untuk saling membagikan ke beberapa rumah warga di Desa Segodorejo (29/4/2021)

Sembako berupa bahan pokok seperti beras, gula dan minyak goreng. Meskipun tidak seberapa namun, dengan adanya sembako ini dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan. Karena tentunya bahan pokok sangat dibutuhkan untuk kebutuhan sehari-hari.

"Ini ada sembako dari kami PMM Kelompok 53 Universitas Muhammadiyah Malang, semoga dapat bermanfaat" kata Dhiemas salah satu anggota kelompok PMM

Kelompok 53 selalu berharap untuk setiap kegiatannya dapat bermanfaat bagi warga setempat salah satunya sembako ini. Mereka yang menerima sembako terlihat sangat bahagia dengan kedatangan kami yang memberikan sedikit rezeki kepadanya.

"Alhamdulillah saya terima sembako ini, semoga mendapatkan balasan atas kebaikan ini dan anak-anak PMM ini mendapatkan rezeki yang lancar" ujar salah satu warga yang menerima sembako.

Apalagi semenjak covid ini warga tersebut sangat terdampak, sehingga mereka mengalami penurunan pendapatan dan juga kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Kelompok 53 sangat prihatin dengan kondisi yang saat ini tidak kunjung membaik. Kami berharap agar kondisi ini segera pulih seperti sedia kala denga new normal yang jauh lebih baik lagi.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun