Saudara-saudari, marilah kita bersama menjadi keluarga yang tidak hanya menantikan kedatangan Kristus dalam sukacita, tetapi juga mempersiapkan jalan bagi-Nya dengan hidup dalam iman, syukur, dan pengharapan. Semoga masa Adven ini menjadi momen untuk memperbarui komitmen kita sebagai keluarga yang berziarah bersama dalam kasih dan rahmat Tuhan.Â
Doa Mohon Rahmat untuk Berziarah Bersama dalam Pengharapan
Tuhan Allah yang Maharahim, kami bersyukur atas rahmat-Mu yang menyertai perjalanan hidup kami. Bimbinglah keluarga kami untuk selalu hidup dalam iman dan harapan kepada-Mu. Ajarlah kami untuk saling mengasihi, mengampuni, dan mendukung satu sama lain dalam sukacita yang sejati.
Curahkanlah Roh Kudus-Mu ke dalam hati kami, agar kami dapat menjadi keluarga yang menjadi tanda harapan bagi dunia, berbagi kasih kepada sesama, dan memancarkan terang-Mu. Semoga kami senantiasa berjalan dalam terang pengharapan akan kedatangan Putra-Mu yang membawa keselamatan kekal. Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.
Amin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H