Hal ini seakan menjadi tanggung jawab moral buat Fadil untuk menginformasikan pada orang-orang yang pernah berinteraksi dengan dirinya agar juga melakukan tes. Covid-19 nyata adanya dan semua perlu waspada dalam menghadapinya. Isolasi mandiri menjadi pilihan yang tepat dilakukan bagi orang yang dinyatakan terpapar.
Fiki Naki adalah youtuber berumur 20 tahun asal Pekanbaru Riau. Statusnya masih mahasiswa sebuah perguruan tinggi di kotanya tersebut. Cowok bernama asli M. Ayatullah Fiqih ini melejit di jajaran konten kreator berkat kontennya "modusin" cewek-cewek dari berbagai negara lewat aplikasi ome.tv.
Ome.tv adalah sebuah aplikasi video chat di mana pengguna bisa mencari kenalan untuk bisa ngobrol dari berbagai negara. Fiki Naki merekam video obrolannya tersebut lalu menjadikannya sebagai konten di kanal YouTubenya. Berkat kepiawaiannya ngobrol dengan cewek-cewek berbagai negara inilah, namanya viral.Â
Banyak cewek yang terkaget-kaget karena Fiki bisa berbicara dengan banyak bahasa. Saat perkenalan Fiki biasa menggunakan bahasa Inggris tapi selanjutnya dia bisa berbahasa Russia, Spanyol, Rumania, Jerman dan beberapa istilah di bahasa-bahasa lain seperti Turki, Arab, tergantung dari negara mana lawan bicaranya tersebut. Trik ini sukses menjadikan obrolan mereka disukai penonton kanalnya.Â
Tentu tidak semua lancar proses yang namanya media sosial ibarat pisau bermata dua, ada positif dan negatifnya. Penawaran perilaku tak senonoh bisa saja terjadi. Tapi untungnya Fiki Naki tetap setia di jalur konsepnya yaitu untuk berkomunikasi dengan orang asing yang berarti belajar tentang bahasanya dan kebudayaannya. Hal yang diterima positif di kalangan penontonnya.Â
Belakangan yang membuatnya viral adalah komunikasinya dengan Dayana, seorang gadis Kazakhstan yang dibuat baper alias terbawa perasaan oleh kata-kata Fiki dalam obrolan mereka. Kazakhstan adalah negara bekas pecahan Uni Soviet, di mana bahasa nasionalnya adalah bahasa Rusia. Uni Soviet sendiri sebagai sebuah negara sudah hilang tetapi bahasa Rusia masih digunakan di banyak negara pecahannya seperti Kazakhstan, Uzbekistan, Tajikistan, Azerbaijan, Armenia, dan lainnya yang sekarang sudah merdeka. "Drama" yang mungkin awalnya tidak sengaja itu ternyata disukai netizen. Video Fiki Naki dengan konten seri Dayana ditonton hingga belasan juta views. Netizen yang baper seolah menjodohkan mereka untuk jadian.
Buah dari viral membuat nama Fiki Naki dan Dayana populer di media sosial. Follower instagram Dayana yang awalnya hanya di kisaran ribuan melejit ke angka 2,2 juta follower. Jumlah follower Fiki Naki yang sudah tinggi makin berlipat lagi. Data terakhir tercatat jumlah subscriber Fiki Naki ada di 3,3 juta subscriber dan 2 juta followernya di instagram. Dayana bahkan sempat diundang ke kedutaan besar Indonesia di Kazakhstan untuk melihat dan mendengarkan penjelasan tentang budaya Indonesia.
Buntut ketenarannya sepertinya Fiki Naki mulai hijrah ke Jakarta dan mulai ditangani oleh manajemen yang profesional. Begitu pun Dayana yang sudah memiliki manajer. Pekerjaan mulai berdatangan. Klien mulai menggunakan Fiki Naki sebagai endorsernya. Walaupun demikian dalam pengakuannya, Fiki Naki sempat menolak bayaran 200 juta rupiah dari klien yang meminta endorse produknya dengan mendompleng di viralnya hubungannya dengan Dayana. Fiki tidak ingin menerima endorsan settingan.
Buntut dari perseteruan ini membuat netizen pendukung harus keras Fiki Naki ramai-ramai meng-unfollow instagram Dayana. Dari pantauan terakhir follower instagram Dayana tinggal 2 juta yang berarti turun 200 ribu hanya dalam waktu beberapa jam saja Selain akunnya sekarang di-private.Â
Media sosial memang membawa pengaruh besar pada budaya populer dunia saat ini. Banyak yang tiba-tiba ketiban duren baik rejeki materi ataupun popularitas. Media sosial sudah mengubah banyak tayangan sosial masyarakat dunia. Pola komunikasi, interaksi antar sesama manusia pun berubah. Dengan orang-orang yang tidak kenal akrab secara individu pun sudah berubah. Apalagi netizen asal Indonesia yang dikenal dengan kaum +62 mempunyai ciri dan pola komunikasi tersendiri.