Mohon tunggu...
Pitri Lestari
Pitri Lestari Mohon Tunggu... Mahasiswa - -

Sometimes, your best is not good enough

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Menguak Hal-Hal yang Terdapat di Drama A Time Called You

11 September 2023   14:14 Diperbarui: 11 September 2023   15:58 1195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster drama a time called you oleh Netflix

 

Kang Hoon as Jung In-gyu

Merupakan salah satu aktor yang berada di bawah naungan  agensi JYP Entertaiment. Kang Hoon juga sudah banyak membintangi drama korea yang tidak kalah menarik juga populer seperti The Red Sleeve (as Hong Deok-ro), Little Woman (as Ha Jong-ho), The Secret Romantic Guesthouse (Kim Shi-yeol), dll.

Selain pemeran di atas ada juga pemeran lainnya yaitu Jang Hye-jin (as Baek Mi-yeong), Min Jin-woong (as Oh Chan-yeong/Oh Chan-hui), Seo Ye-hwa (as Seo Na-eun), Lee Min-goo (as Kwon Do-hun), Jang Se-hyun (as Sang-ho) dan tentu saja sang Cameo tidak terduga Rowoo (as Tae-ha).

Sinopsis

Berkisah tentang Han Jun-hee yang masih belum bisa move dari Koo Yeon-jun (kekasihnya yang meninggal akibat kecelakaan pesawat). Pada suatu hari Jun-hee dikirim paket oleh seseorang yang tidak dikenal berisi pemutar musik. Secara ajaib ketika pemutar music itu digunakan Jun-hee tiba-tiba berada di Tahun 1998 dan bertemu dengan Nam Si-heon seorang siswa SMA yang mempunyai wajah mirip dengan sang kekasih. Anehnya, Jun-hee di Tahun 1998 ini jiwanya masuk ke dalam orang lain Bernama Kwon Min-ju.

Genre

Berdasarkan pada poster film yang dirilis di Netflix menyebutkan bahwa A time Called You bergenre Time-travel, mystery, romance. Karenanya tidak aneh jiga di media sosial banyak ditemukan kebingungan para penoton karena time-travel itu memang sangat membutuhkan ketelitian, melek sedikit saja kita akan ketinggalan alurnya. Tetapi jika disimak dengan baik drama ini tidak semembingungkan katanya, melainkan sangat menarik apalagi ditambah bumbu-bumbu misteri dan juga romannya. Sehingga kita akan dibawa naik-turun, maju-mudur, ngakak-nangis, benar-benar sangat memainkan perasaan juga pikiran.

Ost

Lagu-lagu yang dimunculkan drama A Time Called You menambah nuansa sentimental drama sehingga penonton akan terhanyut larut dalam kisahnya. Hal menarik dari ost yang dipilih ini merupakan hasil dari interpretasi dari lagu-lagu terkenal.

Awal episode penonton akan langsung mendengar Gather My Tears/With My Tears by Seo Ji-won. Lagu ini merupakan favoritnya tokoh Min-ju, sehingga ketika dia sedang bekerja paruh waktu di sebuah toko CD kerap memutarnya. Gather my tears sendiri mempunyai melodi yang indah dan juga lirik yang tidak kalah indah sehingga netizen dibuat galau berjamaan saat mendengarnya "Saat Cahaya Bintang padam satu persatu di luar jendela. Menulis surat kepada langit. Karena aku tidak bisa melupakanmu yang meninggalkanku." Lagu ini juga sebelumnya telah sukses menjadi ost Drama Hospital Playlist (dinyanyikan ulang oleh Wheein).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun