Katakan berapa banyak cinta yang dibutuhkan untuk menopang bumi ini
agar tetap berotasi pada sumbunya, dan tetap berputar pada orbitnya? Â Â
Katakan!
Lalu dari bintang yang mulai berkerlip kamu mengambil sebuah nama
nama dari masa depan
dan memberikannya kepada musim hujan
yang mengisi relung-relung kosong peninggalan musim panas.
Cinta seperti sungai yang disiangi musim panas
lalu menjelma jadi gulali dalam rupa setangkai awan
dan dijatuhkan kembali ke sungai oleh musim hujan.
Cinta akan terus mencari jalannya, membuat bumi kita tetap berputar.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!